Sabtu 18 Mar 2017 17:04 WIB

Membangun ‘Izzatul Muslimin dengan Kemuliaan Islam

Salah satu kegiatan kajian di Masjid Alumni IPB.
Foto: Dok Masjid Alumni IPB
Salah satu kegiatan kajian di Masjid Alumni IPB.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR  -- ‘Izzah adalah kemuliaan, kehormatan, kebanggaan. ‘Izzatul Islam adalah kemuliaan Islam, kehormatan Islam, kekuatan Islam, kabanggaan Islam. ‘Izzah hanyalah milik Allah SWT, Rasul-Nya dan orang-orang yang beriman, seperti dinyatakan dalam Alquran.

Membangun kebanggaan umat Islam terhadap agamanya, ternyata sangat penting. Kekuatan umat akan hilang ketika kebanggaan terhadap agamanya lemah atau hilang. Kebanggaan umat terhadap Islam hilang karena banyak hal, antara lain serangan media sosial dan media informasi yang terus mendeskriditkan Islam. Serangan media inilah yang disebut dengan ghozwul fikri.

Oleh karena itu, maka membangun ‘izzah kaum Muslimin terhadap agamanya menjadi sangat penting, sebagai awal menuju kemenangan umat Islam dalam berbagai sektor kehidupan.

Terkait hal tersebut, Masjid Alumni IPB malam ini, Sabtu (18/3/2017) menggelar kajian bertema “Membangun ‘Izzatul Muslimin dengan Kemuliaan Islam”.  Kajian tersebut diadakan di Masjid Alumni IPB, Kompleks Botanic Square Bogor, Jawa Barat, ba’da shalat Maghrib sampai Isya. “Kajian tentang ‘Izzatul Muslimin itu akan diisi oleh nara sumber Dr drh  Hasim Danuri DEA,” ujar Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Masjid Alumni IPB Iman Hilman kepada Republika.co.id, Sabtu (18/3/2017).

Iman menyebutkan, kajian tersebut terbuka untuk umum dan tidak dipungut bayaran alias gratis. “Kami mengundang kaum Muslimin untuk menghadiri dan menyimak serta bertanya interaktif membahas tema kajian yang sangat penting dan menarik ini,” tutur Iman.

Iman menambahkan, di Masjid Alumni IPB   tiada hari tanpa kegiatan kajian Islam. “Kami menggelar kajian Islam setiap malam dari hari Senin hingga hari Ahad. Waktunya  ba’da Maghrib sampai Isya,” kata Iman Hilman.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement