Jumat 26 Aug 2016 14:28 WIB

Natasha: Aku Merasa Alquran Khusus Diciptakan untukku

Mualaf (Ilustrasi)
Foto:
Dua kalimat syahadat (ilustrasi)

Setelah mendapatkan hidayah tersebut, ia kemudian menghubungi lagi pengelola laman Why Islam. Kemudian ia pun dijadwalkan untuk berkunjung ke sebuah masjid dan diberikan penjelasan oleh imamnya.

Pria yang mengantarnya tersebut kemudian mengajukan pertanyaan padanya. “Apakah Anda percaya hanya ada satu Tuhan, yaitu Allah? Apakah Anda percaya dengan surga dan neraka? Apakah Anda percaya dengan hari kiamat? Apakah Anda percaya bahwa malaikat itu ada?” Dan, untuk semua pertanyaan tersebut ia menjawab dengan satu kata mantap, “Ya!”

Pria tersebut kemudian berkata, “Baik, jika Anda percaya itu semua, maka Anda adalah Muslim, mengapa Anda tidak juga bersyahadat?” Pertanyaan tersebut menggugah hatinya, setelah mengajukan beberapa pertanyaan, ia kemudian mengucapkan dua kalimat syahadat. Sepulangnya dari masjid, ia pun diberikan bekal Alquran, kerudung, juga banyak buku-buku dan video tentang Islam.

Rasa gengsinya pada Omar masih ada dalam hatinya. Natasha bercerita ke Omar bahwa ia kini telah menjadi bagian dari Muslim. Hingga suatu hari, mau tak mau ia membutuhkan pertolongan dalam melafalkan sebuah surah dari rekaman CD yang ia dapatkan. Omar saat itu merasa sangat bahagia pujaan hatinya sudah ditunjukkan pada jalan kebenaran.

Akhirnya, mereka kemudian meresmikan hubungan tersebut dalam ikatan pernikahan yang acaranya dilangsungkan di Masjid Anaheim, Kalifornia. Anak-anaknya pun kemudian setiap Ahad dimasukkan dalam sekolah Islam, juga banyak menghadiri berbagai acara-acara Muslim. “Aku merasa ikatanku dengan Islam semakin kuat dan membuat hidupku jauh lebih indah,” katanya.

Islam telah membuat hidupnya jauh lebih indah dengan kedamaian dan ketenangan yang selalu ia rasakan. Ia kemudian mengambil sebuah keputusan yang sangat tepat untuk lebih memperindah dirinya, yaitu memakai jilbab yang mempercantik parasnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement