Kamis 14 Dec 2023 13:12 WIB

Baznas Bengkulu Salurkan Bantuan Kemanusiaan Palestina Tahap Dua

Baznas Bengkulu salurkan bantuan Palestina sejumlaj Rp 225 juta melalui Baznas pusat.

Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI menerima penyaluran infak kemanusiaan Palestina tahap dua dari Baznas Provinsi Bengkulu sebesar Rp225.756.000.
Foto: Dok. BAZNAS
Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI menerima penyaluran infak kemanusiaan Palestina tahap dua dari Baznas Provinsi Bengkulu sebesar Rp225.756.000.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI menerima penyaluran infak kemanusiaan Palestina tahap dua dari Baznas Provinsi Bengkulu sebesar Rp225.756.000. Penyerahan bantuan tersebut diselenggarakan di Gedung Baznas RI, Jakarta, Rabu (13/12/2023).

Pimpinan Baznas RI Bidang Pengumpulan Rizaludin Kurniawan mengucapkan terima kasih atas kepedulian masyarakat Bengkulu yang telah menyerahkan bantuannya untuk masyarakat Palestina tahap dua melalui Baznas Provinsi Bengkulu. 

Baca Juga

"Alhamdulillah Baznas terus diberi kesempatan, mendapatkan amanah dari masyarakat Indonesia di seluruh Indonesia untuk menitipkan dana kita bagi masyarakat Gaza, Palestina," ujarnya, dalam keterangan tertulis, Kamis (14/12/2023).

Rizaludin mengatakan, Baznas telah melakukan kerja sama dengan lembaga-lembaga besar di Mesir untuk memudahkan penyaluran bantuan, seperti dengan Mishr Al Kheir, Bayt Zakat Wa As-Shadaqat, dan Egyptian Red Crescent Society.

Rizaludin mengatakan, Baznas bekerja sama dengan Mishr Al-Kheir kembali mengirimkan bantuan kemanusiaan untuk Palestina sebanyak 6 truk kontainer melalui Pintu Rafah Mesir. 

"Dalam mengirimkan bantuan ini, Baznas akan menyalurkan dalam tiga tahap, yakni tahap darurat, tahap pemulihan dan tahap pembangunan kembali. Insya Allah Baznas memastikan bahwa semua dana bantuan akan sampai kepada masyarakat Gaza, Palestina" ucapnya.

Ketua Baznas Provinsi Bengkulu Dr Fazrul Hamidy mengatakan, masyarakat Provinsi Bengkulu sangat antusias untuk membantu masyarakat Palestina. Hal ini merupakan bentuk kepedulian dan kontribusi bagi masyarakat di Gaza, Palestina. 

"Tahap pertama sudah kita serahkan, dan ini tahap ke dua terkumpul Rp282.195.000, Insya Allah Baznas Provinsi Bengkulu masih melakukan pengumpulan dana bagi masyarakat Palestina," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement