Selasa 04 Jul 2023 12:34 WIB

Tahun ini Jamaah Haji Dapat 10 Liter Air Zamzam

Sebanyak 10 liter air Zamzam akan dibagikan di asrama haji.

Rep: Ratna Ajeng Tejomukti/ Red: Erdy Nasrul
Ilustrasi air minum di Masjid Nabawi (di luar masjid bukan zamzam) dan di dalam masjid (air zamzam).
Foto: Republika/Agung Sasongko
Ilustrasi air minum di Masjid Nabawi (di luar masjid bukan zamzam) dan di dalam masjid (air zamzam).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kabar gembira datang dari Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas. Jamaah haji Indonesia 1444 H/2023 M akan mendapatkan air zamzam sebanyak 10 liter.

Hal ini disampaikan Menag saat melepas 369 jamaah kelompok terbang (kloter) 1 Embarkasi Batam (BTH 01). Jamaah ini merupakan kloter perdana yang akan kembali ke Tanah Air.

Baca Juga

"Kalau sebelumnya jatah zamzam hanya lima liter, tahun ini kita putuskan menambahkan lima liter zamzam untuk jamaah haji dan petugas," ujar Menag Yaqut diikuti teriakan alhamdulillah dari para jamaah di Syisyah-Makkah, Senin (3/7/2023).

Sebanyak 10 liter air zamzam akan dibagikan di asrama haji debarkasi. Menag berharap air zamzam yang diberikan membawa berkah kepada jamaah.

Kebijakan menambah lima liter air zamzam ini sebagai bentuk kecintaan atau tali asih kepada jamaah. Menurut dia, membawa air zamzam yang lebih banyak menjadi harapan seluruh jamaah haji Indonesia.

“Jamaah sudah ditambah air zamzamnya menjadi 10 liter. Saya minta jamaah tidak memasukkan air zamzam ke dalam koper karena itu dilarang dalam aturan penerbangan. Koper jamaah yang membawa air zamzam akan dibongkar,” ujar Gus Yaqut.

Fase pemulangan jamaah haji Indonesia yang diberangkatkan pada gelombang pertama dimulai kemarin. Ada delapan kloter yang akan diberangkatkan dari Makkah menuju Bandara Internasional King Abdul Aziz Jeddah hingga tengah malam tadi yaitu

Pertama, Kloter 1 Embarkasi Batam (BTH 01), berangkat dari Makkah 16.05 WAS (Waktu Arab Saudi), terbang 4 Juli 2023 pukul 00:05 WAS.

Kedua, Kloter 4 Embarkasi Jakarta Pondok Gede (JKG 04), berangkat dari Makkah 16.10 WAS, terbang 4 Juli 2023, pukul 00:10 WAS.

Ketiga, Kloter 1 Embarkasi Surabaya (SUB 01), berangkat dari Makkah 16.10 WAS, terbang 4 Juli 2023 pukul 00:10 WAS.

Keempat, Kloter 1 Embarkasi Jakarta Bekasi (JKS 01), berangkat 16.15 WAS, terbang 4 Juli 2023 pukul 00:15 WAS.

Kelima, Kloter 2 Embarkasi Surabaya (SUB 02), berangkat 16.35 WAS, terbang 4 Juli 2023 00:35 WAS.

Keenam, Kloter 2 Embarkasi Jakarta Bekasi (JKS 02), berangkat 17.00 WAS, terbang 4 Juli 2023 pukul 01:00 WAS.

Ketujuh, Kloter 3 Embarkasi Surabaya (SUB 03), berangkat 17.30 WAS, terbang 4 Juli 2023 pukul 01:30 WAS.

Kedelapan, Kloter 1 Embarkasi Jakarta Pondok Gede (JKG 01), berangkat 23.40 WAS, terbang 4 Juli 2023 pukul 07:40 WAS.

Pemulangan jamaah haji gelombang pertama melalui Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah, akan berlangsung dari 4–18 Juli 2023.

Sementara, jamaah haji yang berangkat pada gelombang kedua, akan menuju Madinah terlebih dahulu mulai 10 Juli 2023. Mereka akan berada di Madinah sekitar delapan atau sembilan hari. Proses pemulangan mereka dari Bandara Amir Muhammad bin Abdul Aziz Madinah akan berlangsung dari 19 Juli–2 Agustus 2023.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement