Selasa 20 Jun 2023 23:29 WIB

Rampung Renovasi Usai Kebakaran, Masjid Berusia 357 Tahun Dibuka Kembali di Istanbul

Restorasi masjid dilakukan sesuai dengan bentuk aslinya.

Rep: Mabruroh/ Red: Ani Nursalikah
Pekerjaan pemugaran Masjid Vani Mehmed Efendi telah rampung. Masjid Berusia 357 Tahun Dibuka Kembali di Istanbul, Turki
Foto: Anadolu Agency
Pekerjaan pemugaran Masjid Vani Mehmed Efendi telah rampung. Masjid Berusia 357 Tahun Dibuka Kembali di Istanbul, Turki

REPUBLIKA.CO.ID, ISTANBUL -- Pekerjaan pemugaran Masjid Vani Mehmed Efendi telah rampung. Proyek pemugaran yang sangat teliti telah menghembuskan kehidupan baru ke dalam struktur ikonik, membangkitkan kejayaannya di masa lalu.

Masjid ini dibangun oleh Vani Mehmed Efendi pada tahun 1665. Kini, masjid Vani Mehmed Efendi kembali menjadi mercusuar iman, kehidupan sosial, dan warisan budaya.

Baca Juga

Masjid ini awalnya dibangun oleh Vani Mehmed Efendi pada masa pemerintahan Mehmed IV pada 1665-1666. Mahakarya arsitektur tersebut bertahan seiring berjalannya waktu hingga Divitdar Mehmed Pasha melakukan perbaikan pada 1752-1753. Pada masa pemerintahan Sultan Mahmud I, kamar sultan yang terkenal ditambahkan untuk menambah kemegahannya.

Sayangnya, kebakaran dahsyat pada November 2020 menimbulkan kerusakan parah pada bangunan masjid, terutama atap kayu dan bangunan luar. Namun, Direktorat Jenderal Yayasan Kementerian Kebudayaan dan Pariwisata Turki segera memulai proses restorasi yang komprehensif.

Dilansir dari TRT World, Selasa (20/6/2023), langkah pertama yang dilakukan adalah...

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement