Rabu 08 Jun 2022 21:21 WIB

Kuatkan Dakwah, BMH Dukung Penugasan Santri Kelas XII Jadi Guru Quran

Sebanyak 12 santriwati terpilih  diberangkatkan tugas jadi guru Quran di Banten.

Sebanyak 12 santriwati Pesantren Daar El-Maarif, Pandeglang, terpilih menjadi uru Quran di beberapa pesantren dan Rumah Quran Hidayatullah yang ada di Banten.
Foto: Dok BMH
Sebanyak 12 santriwati Pesantren Daar El-Maarif, Pandeglang, terpilih menjadi uru Quran di beberapa pesantren dan Rumah Quran Hidayatullah yang ada di Banten.

REPUBLIKA.CO.ID, PANDEGLANG -- Laznas BMH terus menguatkan sinergi untuk pendidikan dan dakwah masyarakat. Terbaru dengan mendukung program penugasan santri kelas XII sebagai guru Quran.

"BMH mendukung program penugasan santri di Pesantren Daar El-Maarif, Pandeglang, guna menguatkan dakwah Quran di masyarakat. Pada kesempatan ini 12 santriwati terpilih (hafal 30 juz) telah diberangkatkan tugas jadi guru Quran di beberapa pesantren dan Rumah Quran Hidayatullah yang ada di Banten," terang Kepala BMH Perwakilan Banten, Bati Andalo, Rabu  (8/6).

Lokasi penugasan mereka meliputi Rumah Quran Al Faza, Rumah Quran Jannatul Firdaus,Ponpes Daar El Maarif, Ponpes Alfirdaus dan Rumah Quran (RQ) Cendikia.

Harapannya penugasan ini dapat menguatkan dakwah Quran di satu sisi, dan di sisi lain dapat meningkatkan pengamalan ilmu para santriwati.

Para santriwati juga sangat senang mendapatkan tugas dakwah sebagai guru Quran. "Saya senang mendapat kepercayaan berlatih mengabdi kepada masyarakat. Ini akan jadi pengalaman baru yang sangat berharga bagi hidup saya ke depan," ungkap Athiya (19) santriwati dari Bengkulu, dalam rilis yang diterima Republika.co.id.

"Mohon doanya semoga saya dan teman-teman dapat menjalankan amanah dakwah ini dengan sebaik-baiknya," tutupnya sumringah.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement