Jumat 14 May 2021 07:55 WIB

PYI dan FORSAB NTB Salurkan Alquran Wakaf Di NTB

PYI dan FORSAB salurkan 50 Iqra dan Alquran serta 50 Pcs Abon qurban

Panti Yatim Indonesia (PYI) bekerjasama dengan Dewan Pengurus Wilayah Forum Solidaritas Anak Bangsa NTB (DPW FORSAB NTB) melakukan kegiatan pembagian bantuan sembako dan Alquran. Kegiatan dilakukan di wilayah Desa Monta Kecamatan Monta, Kabupaten Bima NTB, Senin (9/5).
Foto: PYI
Panti Yatim Indonesia (PYI) bekerjasama dengan Dewan Pengurus Wilayah Forum Solidaritas Anak Bangsa NTB (DPW FORSAB NTB) melakukan kegiatan pembagian bantuan sembako dan Alquran. Kegiatan dilakukan di wilayah Desa Monta Kecamatan Monta, Kabupaten Bima NTB, Senin (9/5).

REPUBLIKA.CO.ID, BIMA -- Panti Yatim Indonesia (PYI) bekerjasama dengan Dewan Pengurus Wilayah Forum Solidaritas Anak Bangsa NTB (DPW FORSAB NTB) melakukan kegiatan pembagian bantuan sembako dan Alquran. Kegiatan dilakukan di wilayah Desa Monta Kecamatan Monta, Kabupaten Bima NTB, Senin (9/5). 

"Kegiatan tersebut bertujuan membantu masyarakat sebagai bentuk tanggungjawab sosial DPW FORSAB NTB dan PYI Yatim dan Zakat. Serta menyikapi kondisi beban hidup masyarakat yang semakin berat pada masa pandemi Covid-19. Kata ketua DPW FORSAB," Lukman Ibnu Umar.

Ia menambahkan, bahwa bantuan yang telah disalurkan berjumlah 50 Iqra dan quran, serta 50 Pcs Abon qurban. Bantuan tersebut disalurkan dibeberapa TPQ di Desa Monta dan Desa Tolouwi serta dirumah sekitar TPQ. 

“Bantuan tersebut kami salurkan kepada TPQ serta rumah warga dilingkungan TPQ tersebut. Sedangkan alquran kami hanya menyalurkannya untuk santri TPQ saja, dengan jumlah bantuan 50 Iqra dan quran, serta 50 Pcs Abon qurban” tambahnya.

Ia mengemukakan, kegiatan distribusi alquran wakaf dan abon qurban disambut antusias oleh para dai lokal dan santrinya. “Tak hanya dai lokal, niat kami juga disambut hangat oleh para santri serta para relawan yang turut membantu kegiatan pendistribusian tersebut,” ungkapnya.

Disisi lain Tedi selaku Manajer pemberdayaan PYI Yatim dan Zakat menegaskan.  Bagi umat Islam memiliki, membaca, mempelajari dan mengamalkan isi Alquran sangat penting. 

“Nabi menegaskan, Allah SWT akan mengangkat suatu kaum karena Alquran dan menghinakan suatu kaum karena Alquran. Tidak akan ada kejayaan umat, kecuali dengan Alquran,” ujarnya.

Ia menjelaskan, sebab kemuliaan umat ada pada Alquran, sebab kehinaan umat juga pada Alquran. “Kalau kita bersikap positif terhadap Alquran, maka kita akan dimuliakan oleh Allah. Sebaliknya, kalau kita bersikap negatif kepada Alquran, maka kita akan dihinakan oleh Allah,” tegasnya.

Ia juga menyampaikan ungkapan syukur dan terima kasihnya kepada pihak yang terkait atas kegiatan tersebut. “Alhamdulillah, apa yang diamanahkan kepada kami berupa Alquran serta abon qurbannya telah disalurkan hingga NTB. Kami ucapkan terima kasih banyak kepada pihak terkait yang telah membantu kegiatan tersebut khususnya tim FORSAB NTB. Serta para Muwakif yang telah mempercayai kami untuk menyalurkan dana wakafnya,” Ujarnya.

Ia juga berharap, “Semoga Apa yang disalurkan untuk mereka dapat bermanfaat bagi para santri serta para da’I disana. Mudah-mudahan setiap huruf yang mereka baca pahalanya mengalir untuk kita semua”.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement