Kamis 25 Mar 2021 04:27 WIB

Rumah Belajar Juara Kian Dipercaya Masyarakat

Rumah Belajar Juara juga kegiatan lain seperti bimbel berdaya, kelas bahasa inggris

Belum dimulainya pembelajaran tatap muka yang dilaksanakan di sekolah, membuat orang tua di Desa Berdaya Suka Maju akhirnya menitipkan anak-anak mereka untuk belajar di Rumah Belajar Juara Suka Maju.
Foto: istimewa
Belum dimulainya pembelajaran tatap muka yang dilaksanakan di sekolah, membuat orang tua di Desa Berdaya Suka Maju akhirnya menitipkan anak-anak mereka untuk belajar di Rumah Belajar Juara Suka Maju.

REPUBLIKA.CO.ID, BATU BARA--Belum dimulainya pembelajaran tatap muka yang dilaksanakan di sekolah, membuat orang tua di Desa Berdaya Suka Maju akhirnya menitipkan anak-anak mereka untuk belajar di Rumah Belajar Juara Suka Maju. Hal ini sebagai bukti bahwa semakin hari, Rumah Belajar binaan Rumah Zakat tersebut semakin diminati dan dipercaya oleh warga untuk memberikan pembelajaran kepada anak- anak mereka.

Selain itu, belum mampunya para orang tua untuk mendampingi anak-anak belajar akibat Kesibukan bekerja membuat mereka akhirnya menitipkan anak mereka untuk belajar di Rumah Belajar. Oleh sebab itu, melalui program Rumah Literasi ini Rumah Zakat mencoba memberikan pendampingan belajar yang maksimal kepada anak-anak di Desa Suka Maju.

Tidak sekedar menjadi tempat membaca, Rumah Belajar Juara juga kegiatan lain seperti bimbel berdaya, kelas bahasa inggris dan kelas kreatif Hal ini dilakukan dalam rangka membantu orang tua untuk bisa tetap bekerja dan anak-anak mereka tetap mendapatkan pembelajaran yang maksimal.

Seluruh kegiatan yang dilaksanakan di RBJ tentunya tanpa dipungut biaya apapun. Dan tidak menutup kemungkinan juga bagi para orang tua yang mau berinfaq tetap diperbolehkan. Dengan keberadaan Rumah Belajar Juara ini semoga pendidikan di desa suka maju menjadi lebih baik lagi ke depannya.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement