Rabu 10 Jun 2020 09:46 WIB

Penyaluran Siaga Pangan ke Pelosok Kalimantan

Warga bahagia saat didatangi dan diberikan bantuan sembako serta siaga pangan

Tim Relawan Rumah Zakat Kalimantan Barat bersama komunitas gabungan PKAK Payung Teduh Community bergerak menuju Desa Dabong Kecamatan Kubu dan Desa Nibung Kecamatan Teluk Pakedai untuk menyalurkan 100 paket sembako dan 200 kornet siaga pangan.
Foto: Rumah Zakat
Tim Relawan Rumah Zakat Kalimantan Barat bersama komunitas gabungan PKAK Payung Teduh Community bergerak menuju Desa Dabong Kecamatan Kubu dan Desa Nibung Kecamatan Teluk Pakedai untuk menyalurkan 100 paket sembako dan 200 kornet siaga pangan.

REPUBLIKA.CO.ID, KUBU RAYA -- Tim Relawan Rumah Zakat Kalimantan Barat bersama komunitas gabungan PKAK Payung Teduh Community bergerak menuju Desa Dabong Kecamatan Kubu dan Desa Nibung Kecamatan Teluk Pakedai untuk menyalurkan 100 paket sembako dan 200 kornet siaga pangan.

Penyaluran dilakukan menggunakan speed boat, Sabtu (6/6). Sebagian besar rumah warga berada di tepian muara laut dan sungai sehingga tidak sedikit yang bermata pencaharian sebagai nelayan ikan maupun udang. Meskipun begitu, semangat mereka untuk terus berjuang menjalani hidup tetaplah ada, mereka terus berjuang untuk menafkahi anak istrinya.

Baca Juga

Salah satu penerima manfaat adalah Abdul Fatah yang berusia 80 tahun. Saat ini, beliau sudah tidak bisa melihat dan sering sakit sesak nafas. Untuk kebutuhan sehari-hari seperti makan dan lainya beliau di bantu oleh warga setempat yang merupakan tentangga dekatnya.

Beliau merasa bahagia saat didatangi dan diberikan bantuan sembako serta siaga pangan dari Rumah Zakat. “Terima kasih semabakonya Nak, Alhamdulillah senang dapat bantuan ini,” ujarnya.

Selain itu ada Naksiah yang berusia 90 tahun yang juga merasa senang karena mendapatkan sembako dan siaga pangan untuk bisa dimakan apalagi dalam kondisi pendemi Covid-19 ini yang serba kesulitan. "Alhamdulillah, suka nenek dapat sembako sama daging kornet,” ucapnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement