Kamis 04 Oct 2018 07:30 WIB

Chihiro Mujahed Terus Belajar Memahami Islam

Dia masih mempelajari Islam dengan perlahan.

Rep: Ratna Ajeng Tedjomukti/ Red: Agung Sasongko
Mualaf
Foto:

Sebelum menikah, Chihiro terlebih dahulu mendalami Islam. Tapi, berbeda dengan warga Jepang lain yang sempat meragukan Islam, setelah melangsungkan pernikahan dengan seorang Muslim, justru Chihiro memiliki keyakinan penuh saat pertama kali mengenal risalah Muhammad SAW ini.

Bagi Chihiro, Islam memiliki nilai yang hampir sama dengan kebudayaan dan tradisi Jepang yang dia jalani dan pegang erat sejak masih kanak-kanak. Banyak nilai yang sama dari Islam dengan apa yang dipelajari anak-anak Jepang," ujar dia.

Chihiro mencontohkan beberapa nilai yang telah terinternalisasi sejak kecil dalam dirinya, antara lain, cara menghor mati kedua orang tua dan larangan berdusta. Hal ini menjadikan baginya, menjadi seorang Muslim tidaklah terlalu sulit.

Menjadi Muslimah mudah bagi saya dan tidak pernah menjadi penghalang bagi kehidupan saya di Jepang, jelas dia. Sejak menikah dan memeluk Islam, Chihiro masih banyak belajar, terutama untuk beribadah secara rutin. Satu hal yang masih membuatnya kesulitan adalah membagi waktu untuk urusan ibadah dan aktivitas lainnya.

Chihiro harus membagi waktunya untuk mengelola restoran dan mengurus kedua anaknya yang masih kecil. Sehingga, terkadang dia masih melewatkan shalat lima waktu berjamaah dan shalat Jumat. Saya akan merasa sebagai Muslimah yang lebih baik jika saya benar-benar melaksanakan shalat berjamaah secara rutin, tutur dia.

Kegamangan ini dibaca dengan baik oleh suami Chihiro. Sang suami menenangkannya dan tetap memberikannya semangat. Satu kalimat yang kerap membuat hatinya tenang, Allah akan memahami kondisinya. Suaminya selalu bertutur, yang terpenting terus melakukan yang terbaik untuk bisa dilakukan.

Saat ini, Chihiro juga belum mengenakan hijab. Dia masih mempelajari Islam dengan perlahan. Sejak menikah, keduanya memang sering berdiskusi. Tak hanya masalah keluarga dan bisnis, tetapi juga terkait hal ibadah. Sang suami mem bimbingnya dengan penuh kesabaran.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement