REPUBLIKA.CO.ID, CIMAHI -- Rumah Zakat bersama mitranya di bidang kesehatan, Cita Sehat Foundation, menggelar penyuluhan dan Siaga Posyandu di Wijayakusumah RW 3, Kelurahan Melong, Kecamatan Cimahi Selatan, Kota Cimahi. Kegiatan ini digelar dalam rangka memperingati Pekan ASI Sedunia yang diperingati setiap pekan pertama Agustus.
“Pekas ASI sengaja dilakukan bersamaan dengan pelaksanaan Siaga Posyandu karena memang sasaran kegiatan yang kami tuju adalah para ibu balita yang ada di sekitar Melong, Kota Cimahi,” ujar Public Health Cita Sehat Cimahi, Fitri, dalam keterangan tertulis yang diterima Republika.co.id, Kamis (10/8).
Kegiatan tersebut dimulai dengan penimbangan berat badan balita, pemberian vitamin A, dan makanan tambahan. Setelah itu, dalam kegiatan ini digelar penyuluhan kesehatan mengenai pentingnya ASI serta peran posyandu oleh salah satu bidan Puskesmas Melong Tengah, Neni.
Sebanyak 107 balita beserta para orang tua hadir dalam kegiatan tersebut. Para orang tua sangat antusias mendengarkan pemaparan dari Bidan Neni. Mereka senang karena selagi menunggu anaknya diperiksa oleh para kader, mereka juga dapat menambah ilmu melalui penyuluhan yang digelar oleh Rumah Zakat dan Cita Sehat.