REPUBLIKA.CO.ID, PANGKALPINANG -- Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung menggelar seminar kepahlawanan untuk memperingati Hari Pahlawan.
"Seminar kali ini sangat penting untuk generasi muda dan kemajuan bangsa. Seminar ini untuk memupuk nilai perjuangan pada diri generasi muda," ungkap Ketua AMM Kepulauan Babel, Sabri Aryanto di Pangkalpinang, Kamis (10/11).
Sabri menjelaskan, generasi muda khususnya mahasiswa dapat memberikan kontribusi terhadap kemajuan bangsa dengan aktif mengikuti organisasi kepemudaan. "Mahasiswa dapat belajar menyalurkan aspirasinya untuk pembangunan Indonesia ke depan memalui sebuah organisasi," ujarnya.
Kepala Disbudparpora Kota Pangkalpinang, Ahmad Elvian mengatakan figur seorang pahlawan sangat diperlukan untuk menginspirasi para generasi muda untuk membangun bangsa.
"Cara memahami figur kepahlawanan dapat dilakukan dengan memahami dan mempelajari biografinya sehingga dapat menginspirasi para generasi muda," ujarnya.
Menurut dia, syarat seorang pahlawan ialah rela berkorban, pantang menyerah, dan mengenyampingkan kepentingan pribadi untuk kemuliaan bangsanya.
"Syarat tersebut sangat sulit dipenuhi, sehingga seseorang secara pribadi dapat menjadi pahlawan di dalam keluarga maupun lingkungannya," kata Sabri menjelaskan.