Sabtu 04 Dec 2010 03:47 WIB

MUI: ICMI Harus Perkuat Posisi Kekuatan Cendikiawan

Rep: Nashih Nashrullah/ Red: Budi Raharjo
Ichwan Sam
Ichwan Sam

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--Majelis Ulama Indonesia berharap Ikatan Cendekiawan Muslim se-Indonesia memosisikan diri sebagai kekekuatan kelompok cendekiawan bangsa sehingga ICMI dapat dimiliki oleh semua kalangan dan seluruh bangsa Indonesai khususnya umat Islam.

Karenanya, menurut Sekjen MUI, Ichwan Sam, ICMI harus seoptimal mungkin memberikan konstribusi bagi pembangunan bangsa ke depan. “Sebagai potensi bangsa yang telah terbangun kiprah ICMI perlu dipertahankan bahkan ditingkatkan,” kata dia saat dihubungi Republika di Jakarta, Jumat (3/12)

Ke depan, dikatakan Ichwan, agar upaya tersebut terlaksana maka ICMI perlu melakukan restruktursasi organisasi dengan menghindari model-model pemilihan pemimpin yang bisa menimbulklan benturan antar tokoh cendekiawan. Selain itu, perlu membentuk kompartemen di dalam tubuh ICMI sesuai dengan keahlian masing-masing dan melihat kebutuhan yang diperlukan bangsa.

Misalnya, cendikawan yang bisamengatasi soal korupsi, cendekiawan berjiwa perintis guna membangun daerah-daerah tertinggal dan cendekiawan yang bisa melakukan penataan kehidupan sosial,  politik, dan ekonomi bangsa. Dia mencontohkan gambaran sumbangsih ICMI seperti kiprah Jimly Asshiddiqie dalam membangun tradisi konstitusi.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement