Senin 12 May 2025 16:15 WIB

Pulang dari Tanah Suci Ingin Dipanggil 'Haji', Apakah Termasuk Riya?

Orang yang sudah pernah berhaji biasa digelari sebagai haji atau hajjah.

ILUSTRASI Jamaah haji
Foto: Teguh Firmansyah/Republika
ILUSTRASI Jamaah haji

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Di Indonesia, masyarakat biasanya menyambut kedatangan jamaah haji dari Tanah Suci bukan hanya dengan suka cita, tetapi juga membuat sapaan baru. Orang-orang yang telah menjadi tamu Allah itu digelari sebagai "haji."

Apakah menyandang gelar haji dapat digolongkan sebagai perbuatan pamer (riya) atau kesombongan? Seperti dilansir dari laman Rumah Fiqih, Ustaz Ahmad Sarwat Lc menjelaskan, faktor niat perlu ditelaah terlebih dahulu.

Baca Juga

Nabi Muhammad SAW bersabda, "Sesungguhnya, tiap amal itu tergantung pada niatnya." Maka, gelar haji bisa menjadi riya bagi mereka yang memang berniat pamer.

Bahkan, hal ini berlaku bukan hanya bagi gelar haji. Predikat apa pun bisa menjadi medium perbuatan pamer, baik itu gelar kesarjanaan, keningratan, kepahlawanan, maupun lain sebagainya.

Secara hakikat, gelar "haji" tidak mengandung ejekan. Jadi, tidak ada yang salah dengan predikat itu bila memang sudah menjadi kelaziman di suatu masyarakat.

Yang jelas, gelar haji memang bukan hal yang ditetapkan secara syariat, melainkan muncul sebagai sebuah konvensi atau tradisi di tengah kelompok masyarakat tertentu. Secara hukum, penyematan gelar itu pun tidak terlarang, termasuk di Indonesia.

Ustaz Ahmad mengingatkan, nilai gelar "haji" tergantung kepada niat dari orang yang memakai gelar itu. Jangan sampai seseorang sengaja menggunakan gelar itu agar dirinya dipuji orang lain atau supaya kelihatan sebagai tokoh yang bertakwa, padahal hakikatnya justru berlawanan. Ketidakselarasan antara kata dan perbuatan bertentangan dengan kaidah akhlak islami.

Kasus seperti ini sudah banyak terjadi. Sebutannya "pak haji", tetapi perangainya sungguh memalukan. Entah sebagai pejabat, ia memeras rakyat atau melakukan banyak maksiat terang-terangan di muka umum. Alhasil, gelar haji itu bukan hanya riya, melainkan juga menjadi alat penipuan publik.

photo
Infografis Jamaah Haji Ilegal Siap-Siap Terima Hukuman Ini - (Republika)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement