Selasa 18 Jun 2024 06:20 WIB
Laporan langsung dari Makkah, Arab Saudi

Jamarat Terlalu Padat, Pemerintah Saudi Bunyikan Alarm Tanda Bahaya

Jamaah haji Indonesia diimbau untuk mengikuti jadwal lempar jumrah.

Rep: Karta Raharja Ucu/ Red: A.Syalaby Ichsan
Jamaah haji melempar jumrah aqobah di Jamarat, Makkah, Arab Saudi, Ahad (16/6/2024). Lempar jumrah aqobah merupakan salah satu syarat yang wajib dilakukan pada ibadah haji sebagai simbol pengusiran setan yang pernah dilakukan Nabi Ibrahim AS.
Foto: EPA-EFE
Jamaah haji melempar jumrah aqobah di Jamarat, Makkah, Arab Saudi, Ahad (16/6/2024). Lempar jumrah aqobah merupakan salah satu syarat yang wajib dilakukan pada ibadah haji sebagai simbol pengusiran setan yang pernah dilakukan Nabi Ibrahim AS.

REPUBLIKA.CO.ID, MINA -- Jamarat tempat melempar jumroh di Mina, Kota Makkah, Arab Sudi dipadati jamaah haji dari seluruh dunia, Senin (17/6/2024). Saking padatnya, Pemerintah Arab Saudi membunyikan alarm sebagai tanda Jamarat sangat padat.

Pantauan Petugas Penyelenggara Haji Indonesia (PPIH) Arab Saudi yang bertugas di Mina, jutaan jamaah haji memadati Jamarat. Alarm yang berbunyi menandakan jamaah haji yang berada di tenda-tenda Mina, diimbau tidak melempar jumrah di jam-jam Jamarat dipenuhi jamaah.

Baca Juga

Staf Khusus bidang Media dan Komunikasi Publik Wibowo Prasetyo, di Mina, Arab Saudi, mengimbau jamaah haji Indonesia tidak melontar jumrah sebelum pukul 16.00 atau empat sore. "Merujuk pada imbauan Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi, kami meminta jemaah untuk tidak melontar jumrah sebelum pukul 16.00 waktu Arab Saudi," kata Wibowo, Senin.

Jamaah haji Indonesia diimbau mengikuti jadwal yang sudah ditetapkan PPIH agar tidak berdesak-desakan dengan jamaah dari negara lain. Jadwal jamaah haji Indonesia pada hari Tasyrik, 11, 12, dan 13 Dzulhijah rinciannya

11 Dzulhijjah 1445 H

1. Jam 05.00 - 11.00

2. Jam 11.00 - 17.00

3. Jam 17.00 (11 Zulhijjah) – 00.00 (12 Zulhijjah)

12 Dzulhijjah 1445 H

1. Jam 00.00 - 05.00

2. Jam 05.00 - 10.30

3. Jam 14.00 - 18.00

4. Jam 18.00 (12 Zulhijjah) – 00.00 (13 Zulhijjah)

13 Zulhijjah 1445 H

1. Jam 00.00 - 05.00

2. Jam 05.00 - 17.00. 

Melontar pada waktu yang sejuk...

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement