Rabu 29 May 2024 18:03 WIB

Di Sini Dulu Nabi Muhammad Dilahirkan, Sekarang Jadi Perpustakaan

Di tempat tersebut dulu juga pernah dibangun sebuah masjid oleh Al-Khaizuran.

Bangunan warna kuning ini merupakan salah satu jejak Rasulullah di kawasan Masjidil Haram. Di bangunan inilah Rasulullah lahir.
Foto:

Selanjutnya rumah itu dibeli oleh Khizran, istri Harun. Seiring berjalannya waktu, tempat kelahiran Rasulullah ini kini telah diubah menjadi perpustakaan umum.

Namun, tak semua orang bebas masuk. Hal ini untuk menghindari kemungkinan adanya kerusakan pada koleksi buku yang tersimpan di dalamnya.

Sejarah mencatat, di tempat tersebut dulu juga pernah dibangun sebuah masjid oleh Al-Khaizuran, ibu dari khalifah Harun Al Rasyid pada Dinasti Abbasiah. Lantas dihancurkan dan dijadikan perpustakaan umum oleh Syaikh Abbas Qatthan pada 1370 H/1950.

Pada musim haji tahun ini, jamaah pun dapat berfoto-foto di tempat kelahiran Nabi itu. Beberapa petugas haji Indonesia yang tengah bersiap untuk menyambut kedatangan jamaah haji dari Madinah juga tampak melakukan swafoto di depan tempat bersejarah itu.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement