Selasa 19 Mar 2024 10:37 WIB

Sosok PM Baru Palestina Mohammed Mustafa, Pernah Kerja di Bank Dunia

Mustafa menghadapi tugas besar dalam bidang manajemen dan diplomasi.

Rep: Mabruroh/ Red: Ani Nursalikah
Perdana Menteri Palestina yang baru Mohammad Mustafa (kiri) bersama PM Palestina Mahmoud Abbas,
Foto:

“Namun, jika kita tidak bisa menghilangkan pendudukan, tidak ada pemerintahan yang direformasi, tidak ada institusi yang direformasi yang benar-benar dapat membangun sistem pemerintahan yang sukses, atau mengembangkan perekonomian yang baik,” katanya.

Mustafa memiliki gelar PhD di bidang Administrasi Bisnis dan Ekonomi dari George Washington University, dan pernah bekerja di Bank Dunia di Washington. Ia lahir di kota Tulkarem, Tepi Barat.

Dia mengatakan dalam sambutannya pada tanggal 17 Januari bahwa dibutuhkan 15 miliar dolar AS hanya untuk membangun kembali rumah. Dia mengatakan akan terus fokus pada upaya kemanusiaan dalam jangka pendek dan menengah, sambil menyatakan harapan bahwa perbatasan Gaza akan dibuka dan konferensi rekonstruksi akan diselenggarakan.

Ketika ditanya mengenai peran Hamas di masa depan, Mustafa juga mengatakan cara terbaik ke depan adalah dengan menjadi seinklusif mungkin dan menambahkan ia ingin warga Palestina bersatu dalam agenda PLO.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement