Ahad 03 Dec 2023 14:02 WIB

Gencatan Senjata Usai, Tujuh Warga Palestina Gugur Dibom Israel di Perbatasan Gaza-Mesir

Tentara Israel mengatakan telah melakukan lebih dari 400 serangan di Gaza.

Rep: Ratna Ajeng Tejomukti/ Red: Ani Nursalikah
Ilustrasi bendera Palestina.
Foto:

“Kewajiban moral pemerintah adalah memulangkan mereka segera, tanpa ragu-ragu,” kata Yocheved Lifschitz (85) yang dibebaskan oleh Hamas pada Oktober.

Presiden Prancis Emmanuel Macron menyerukan peningkatan upaya untuk mencapai gencatan senjata tetap untuk membebaskan semua sandera, mengizinkan masuknya lebih banyak bantuan, dan menjamin keamanan Israel.

Dia mempermasalahkan tujuan perang yang dinyatakan Israel dan memperingatkan jika tujuannya adalah penghancuran total Hamas di Gaza, maka perang akan berlangsung selama 10 tahun. Namun, Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu mengatakan perang akan terus berlanjut sampai ia mencapai semua tujuannya termasuk menghilangkan kelompok Islam tersebut.

“Tentara kami bersiap selama hari-hari gencatan senjata untuk meraih kemenangan total melawan Hamas,” kata dia di Tel Aviv.

Menurut dia, tidak ada cara untuk menang kecuali dengan melanjutkan kampanye darat. Pasukan udara, laut dan darat Israel telah menyerang lebih dari 400 sasaran di Gaza sejak gencatan senjata berakhir.

Angka tersebut kira-kira sejalan dengan jumlah rata-rata serangan harian sebelum jeda. Pesawat-pesawat tempur menghantam lebih dari 50 sasaran dalam serangan ekstensif di wilayah Khan Yunis.

Secara terpisah, anggota brigade lapis baja Israel mengarahkan tembakan di utara Jalur Gaza. Di Tepi Barat yang diduduki, tentara Israel mengatakan pasukannya menembak mati seorang warga Palestina di sebuah pos pemeriksaan dekat kota Nablus setelah dia menghunus pisau dan mulai bergerak ke arah mereka.

Suriah mengatakan Israel melakukan serangan udara di dekat Damaskus pada Sabtu. Garda Revolusi Iran menuduh Israel membunuh dua anggotanya di Suriah yang dikatakan sedang menjalankan misi penasihat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement