Selasa 14 Nov 2023 09:59 WIB

Pengobatan Akhir Zaman, Mengobati Tanpa Obat, Alat, dan Jimat

Pengobatan Akhir Zaman membantu banyak orang yang membutuhkan layanan kesehatan.

Rep: Muhyiddin/ Red: Erdy Nasrul
Pelayanan kesehatan di Pengobatan Akhir Zaman
Foto:

Metode pengobatan rasional empiris ini berfokus pada bagaimana membuat tubuh dalam kondisi fitrahnya ke titik 0.0 , sehingga badan sehat bebas penyakit. Lalu siapa sosok yang membuat metode pengobatan PAZ Al Kasaw ini?

Dia adalah Aris Hidayat atau yang kemudian dikenal dengan nama Ustadz Haris Moedjahid. Ustadz Haris, panggilan akrabnya, lahir di Bandung pada 9 September 1967. Ia adalah jebolan dari Institute Teknologi Bandung (ITB) yang kemudian lolos seleksi pengiriman mahasiswa ke luar negeri untuk belajar di Technische Universiteit Delft jurusan Aeronoutical Enginering.

Sejak kecil Ustadz Haris sendiri sakit-sakitan. Ibunya juga mengalami stroke dan ayahnya menderita sakit jantung, sehingga menghabiskan banyak biaya. Karena itu, Ustadz Haris pun tergerak untuk menemukan solusi kesehatan yang lebih baik, lebih murah, dan lebih terjangkau. Berlalunya waktu, ikhtiarnya pun terjawab.

Sekitar 2004, dalam sebuah perjalanan bersama sopirnya, Ustadz Haris menyalakan radio. Ia mendengarkan siaran radio sosok ustadz yang memperkenalkan bahwa Islam memberikan semua solusi pada kehidupan, termasuk dalam bab pengobatan.

Pada siaran radio tersebut narasumber memaparkan konsep pengobatan nabi, bersumber dari penjelasan kitab Thibbun Nabawi (kedokteran nabi). Di antara ulama Islam yang terkenal sebagai penulis kitab Thibbun Nabawi adalah Al Imam Ibnu Qayyim Al Jauziyah dan Al Imam Jalaludin Abduraahman Ibn Abi Bakr As Suyuthi.

Ustadz Haris menyimak dengan seksama paparan siaran radio tersebut. Akhirnya, ia pun mengenal teknik terapi pengobatan thibbun nabawi yang dikenal dengan Hijamah atau bekam. Hijamah inilah yang membuka lorong ilmu pengobatan Ustadz Haris.

Setelah itu, ia berguru kepada seorang ahli bekam yang berasal dari Solo, Jawa Tengah. Ia juga memburu ilmu-ilmu lain yang disebut dalam Thibbun Nabawi. Dari yang awalnya hanya belajar dunia teknik struktur dan rangka pesawat terbang, ia terus melintasi jauh ke dunia pengobatan Islam dan pengobatan tradisional.

Mulailah ia belajar pengobatan herbal dengan berbagai genre serta alirannya, terapi pijat berbagai jenisnya, akupuntur, terapi rendaman air, terapi sengat lebah, dan terapi lintah. Setidaknya ada 50 metode pengobatan yang Ustadz Haris kuasai.

 

Lihat halaman berikutnya >>>

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement