Jumat 12 May 2023 11:56 WIB

Ustadz Hanan Attaki Gabung NU, PWNU Jabar: Alhamdulillah

Keputusan tersebut diharapkan dipilih bukan karena sikap politis.

Rep: Muhammad Fauzi Ridwan/ Red: Ani Nursalikah
Ustadz Hanan Attaki (kanan). Ustadz Hanan Attaki Gabung NU, PWNU Jabar: Alhamdulillah
Foto:

"Makanya beliau biar bebas dakwahnya sehingga beliau bergabung dengan NU bukan hanya karena politik, melainkan keikhlasan keridhaan hatinya bergabung dengan NU," katanya.

Selanjutnya, ia mengaku akan merencanakan untuk bertemu dengan Hanan Attaki. "Iya tentu di dalam organisasi internal ini ada (pertemuan)," katanya.

Sebelumnya, pendiri Gerakan Pemuda Hijrah di Bandung yang juga pendakwah milenial populer di kalangan anak muda Indonesia, Ustadz Hanan Attaki, dibaiat masuk Nahdlatul Ulama. Pembaiatan dilakukan Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Jawa Timur, KH Marzuki Mustamar. Setelah menyatakan janjinya untuk taat pada ulama ahlussunnah wal jamaah (Aswaja), dia pun resmi menjadi warga Nahdlatul Ulama (NU).

Pembaiatan ini dilakukan dalam acara Halal Bihalal 1444 Hijriyah Keluarga Besar Pondok Pesantren Sabilurrosyad Gasek sekaligus Haul KH Ahmad Noer, KH Mustamar, dan KH Murtadho Amin, di Malang, Kamis (11/5/2023) malam.

Ustadz Hanan Attaki menyampaikan baiat NU di bawah bimbingan Pengasuh Pondok Pesantren Sabilurrosyad Gasek Malang KH Marzuki Mustamar. Pembaiatan itu juga disaksikan oleh santri dan jamaah yang hadir.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement