Ahad 27 Mar 2022 14:37 WIB

Ekspedisi Kebaikan Zakat BMH Kirim Sembako ke 27 Pesantren dan Tebar Dai Ramadhan

Ada 70 dai disebar untuk tugas dakwah Ramadhan ke berbagai pelosok Sulawesi Tenggara.

Laznas BMH menyalurkan program Ekspedisi Kebaikan Zakat dan menebar 70 dai Ramadhan ke pelosok Sulawesi Tenggara.
Foto: Dok BMH
Laznas BMH menyalurkan program Ekspedisi Kebaikan Zakat dan menebar 70 dai Ramadhan ke pelosok Sulawesi Tenggara.

REPUBLIKA.CO.ID, PALU -- Laznas BMH Perwakilan Sulawesi Tenggara menjalankan program Ekspedisi Kebaikan Zakat  ke 27 pesantren dan menebar dai Ramadhan ke pelosok.

"Ekspedisi Kebaikan Zakat menyalurkan sembako untuk santri di 27 pesantren binaan BMH se-Sultra," terang Kepala BMH Perwakilan Sulawesi Tenggara, Fatahillah, Sabtu (26/3).

Ekspedisi Kebaikan Zakat ini memastikan stok kebutuhan pangan santri selama Ramadhan aman.

Selain itu juga digelar program tebar dai Ramadhan yang bekerja sama dengan DPW Hidayatullah Sulawesi Tenggara.

"Alhamdulillah, sinergi bersama BMH, tahun ini ada 70 dai kita sebar untuk tugas dakwah Ramadhan ke berbagai pelosok Sulawesi Tenggara," jelas Ketua DPW Hidayatullah Sultra, Syahroni seperti dikutip dalam rilis yang diterima Republika.co.id.

Para dai itu akan bertugas menjadi imam rawatib, imam Tarawih dan pencerahan kepada masyarakat melalui kultum dan taushiyah.

Pada Ramadhan 1443 H, BMH Perwakilan Sultra menargetkan kebaikan bagi 2.943 mustahik yang akan dilayani dengan beragam program Ramadhan yang telah ditetapkan BMH.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement