Ahad 27 Feb 2022 07:04 WIB

BMH Gelar Upgrading Dai Muda Bersama Anggota MUI Jakarta Bidang Ukhuwah

Dai muda harus mampu merespons kebutuhan masyarakat.

BMH menggelar upgrading dai muda di Jakarta, Sabtu (26/2).
Foto: Dok BMH
BMH menggelar upgrading dai muda di Jakarta, Sabtu (26/2).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Laznas BMH terus memberikan bekal kepada para mahasiswa dan sarjana serta kaum muda yang menjadi mitra dakwah dan pendidikan dalam beragam jenis pendidikan masyarakat di Jakarta.

"Langkah ini untuk menjadikan para dai muda yang sejauh ini terus hadir dan konsisten membina masyarakat, mulai dari anak-anak sampai dewasa,  untuk lebih baik dalam mengisi kehidupan, seperti belajar Alquran sampai ketekunan dalam ibadah dan penguatan etos kerja masyarakat, semakin mampu menggerakkan masyarakat dalam kebaikan-kebaikan," terang Direktur Program dan Pemberdayaan BMH Zainal Abidin, Sabtu  (26/2).

Hadir memberikan materi upgrading dai muda yang berlangsung di Rumah Quran Jayakarta, Jakarta Selatan, adalah Anggota MUI Jakarta Bidang Ukhuwah, Ustadz Muhammad Isnaeni.

"Dai muda harus mampu merespons kebutuhan masyarakat, mulai dari pendidikan anak-anak dalam hal Alquran sampai kebutuhan masyarakat dalam hal etos kerja dan mengasah keterampilan diri sehingga dapat lebih aktif dalam kehidupan. Selain juga terus mendorong umat semakin dekat kepada Allah dengan taat beribadah," urainya seperti dikutip dalam rilis yang diterima Republika.co.id.

"Dalam upaya itu tentu dai muda tidak cukup hanya cakap secara retorika di ruang-ruang mimbar, tetapi juga cakap dalam iteraksi dan komunikasi personal dengan masyarakat. Di sinilah upgrading ini menjadi sangat strategis bagi kaum muda yang mencintai dakwah," sambungnya menegaskan. 

Upgrading dai muda ini menjadikan Puji Asmoro, mahasiswa akhir UIN Jakarta yang berdakwah di Jakarta Barat,  sangat termotivasi.

"Alhamdulillah, senang ikut upgrading dai ini. Jadi semakin mengerti esensi dakwah. Bahwa dalam dakwah sebenarnya kita sendiri harus terus merasakan keindahan ajaran Islam. Dengan begitu orang lain akan tertarik pada ajaran Islam. Sangat menarik, karena menantang diri menjadi lebih baik," ungkapnya sumringah.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement