Kamis 24 Jun 2021 15:52 WIB

Menara Masjid di Uttar Pradesh Jadi Sasaran Aksi Vandalisme

Kepolisian tengah mengusut kasus aksi vandalisme tersebut.

Menara masjid, ilustrasi
Menara masjid, ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dua menara masjid di Distrik Mathura, Negara Bagian Uttar Pradesh, India, menjadi sasaran aksi vandalisme, Kamis (24/6).Insiden itu diketahui warga yang kemudian melaporkan kejadian itu kepada pihak kepolisian.

Pihak kepolisian setempat mengungkap aksi vandalisme terjadi pagi hari setelah mendapatkan laporan dari warga. Menurut polisi, kerusakan pada menara masjid telah diperbaiki dan telah mendaftarkan kasus tersebut untuk ditindaklanjuti.

Baca Juga

“Polisi berjaga di desa guna memastikan perdamaian dan ketenangan di daerah itu,” kata Inspektur Polisi Shrish Chandra seperti dilansir The Hindu Times, Kamis (24/6).

“Kepala Desa telah melaporkan ke kantor polisi untuk kejahatan oleh orang tak dikenal. Tindakan tegas akan diambil terhadap mereka yang terlibat, ”katanya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
Advertisement
Advertisement