Ahad 04 Apr 2021 19:42 WIB

UNHCR: Bantuan dari Zakat Alami Peningkatan Signifikan

Pemberian zakat meningkat 12,5 persen pada tahun 2020 dibandingkan dengan 2019.

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Agung Sasongko
UNHCR
Foto:

Cara penyaluran zakat

Akademisi dan Sekretaris Jenderal Akademi Fiqih Islam Internasional di OKI, Koutoub Moustapha Sano memuji upaya UNHCR dalam menggunakan perangkat lunak dan media sosial guna meningkatkan kesadaran tentang situasi yang mengerikan dan kebutuhan para pengungsi.

Pada tahun 2020, kampanye Ramadan global UNHCR Every Gift Counts diadakan dengan baik. Kampanye tersebut mendapat dukungan lebih dari 41 ribu orang sepanjang tahun.

UNHCR juga memulai aplikasi seluler bernama GiveZakat. Pengguna dapat menghitung zakat sendiri dengan mudah dan menyumbangkannya dengan cepat.

“Para donatur yang melakukan zakat melalui aplikasi dapat melacak perjalanan donasinya hingga mencapai keluarga penerima,” kata laporan itu. 

Dilansir, TRT World, Ahad (4/4), UNHCR juga memperdalam hubungannya dengan cendekiawan Muslim untuk memastikan legitimasi Islam dari dana zakat pengungsi yang berperan penting dalam mendistribusikan donasi berbasis Zakat.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement