REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua PP Aisyiyah dan Koordinator Majelis Tabligh Dan Majelis Pembinaan Kader Aisyah Siti menyambut baik adanya program kaderisasi ulama perempuan yang dikeluarkan Masjid Istiqlal.
"Kami juga dengar rencana itu. Menurut saya bagus. Menjawab kelangkaan ulama perempuan yang memiliki kemampuan merespon dan menjawab permasalahan perempuan dan anak, di era kekinian, perspektif Islam," kata Aisyah, Rabu (24/2).
Program kaderisasi ulama perempuan ini disebut sebagai satu-satunya yang ada di dunia. Aisyah mengatakan Aisyiyah juga memiliki program yang serupa.
"Kami di Aisyiyah juga ada program Pelatihan kader Ulama. Majelis Tarjih punya Pendidikan Ulama Tarjih untuk perempuan," ucap Aisyah.