Rabu 27 Jan 2021 11:17 WIB

MTT-WIZ Sisir Daerah Pengungsian Sulbar yang Butuh Bantuan

Majelis Telkom Taqwa atau MIT distribusikan paket bantuan ke pengungsian gempa Sulbar

 Majelis Telkomsel Taqwa (MTT) Regional Sulawesi menggandeng laznas Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ) mendistribusikan paket bantuan ke lokasi-lokasi pengungsian di Sulawesi Barat, khususnya di Kota Mamuju.
Foto:

Tak hanya di Mamuju, di Kabupaten Majene ditempatkan tim yang beberapa hari sebelumnya telah hadir bersama dengan kelompok relawan lainnya. Berdasarkan informasi dari relawan masih banyak warga korban gempa yang belum tersentuh bantuan khususnya yang tinggal di pelesok Majene dan Mamuju. 

Upaya kerjasama antara WIZ dan MTT tersebut mendapat sambutan positif dari masyarakat, Ana salah seorang warga yang mengungsi mengaku sangat berterimakasih atas inisiatif MTT yang telah berupaya mencari masyarakat yang masih mengharapkan bantuan, menurutnya bantuan yang mereka terima telah sangat membantu meringankan beban masyarakat yang terdampak musibah gempa bumi.

“Saya mewakili warga di posko ini sangat berterima kasih atas bantuan dari MTT. Kami semua adalah korban, kami tak bisa kembali ke rumah karena sudah tak layak huni,” kata Ana.

 

Sementara itu Staf Divisi MTT Regional Sulawesi Kaharuddin Hatta mengaku upaya menyisir posko-posko pengungsian di pinggiran kota Mamuju yang diperkirakan masih sangat membutuhkan bantuan hanya sebagai langkah antisipasi jika sekiranya masih terdapat warga yang belum tersentuh bantuan secara maksimal.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement