REPUBLIKA.CO.ID, MUMBAI -- Aktor India Saif Ali Khan ingin menunjukan kalau Muslim India memiliki patriotisme tinggi. Caranya, ia setuju bermain di film Phantom.
Dalam film itu, Saif memerankan tokoh seorang Muslim India yang dikeluarkan dari kesatuan militer India. Namun ia tidak berhenti berjuang karena tetap bertarung menghadapi teroris meski tak lagi berseragam militer. "Kita belum menekankan secara rinci kalau tokoh itu merupakan muslim India, tapi penonton tahu kalau saya muslim. Jadi kita ingin menunjukan patriotisme muslim India, "katanya seperti dilansir dari NDTV.
Dalam film tersebut, Saif bukanlah satu-satunya Muslim India, tapi ada juga Kabir Khan dan Sajid Nadiadwala. Saif pun merasa senang bukan hanya karena memainkan peran muslim India, tapi film itu sebagai hadiah ulangtahunnya ke-45.
Menurutnya perannya tergolong sebagai mantan tentara yang tak kenal rasa takut. Pasalnya dalam film itu, tidak ada tentara lain yang mau menyelesaikan misi selain dirinya."Film ini tentang perjalanan sebuah misi dan apakah ia berhasil menjalankannya atau tidak,"katanya.
Film tersebut disutradarai oleh Kabir Khan dan Sajid Nadiadwala sebagai produsernya. Akris Katrina Kaif juga turut berperan sebagai lawan Saif. Film Phantom sendiri merupakan adaptasi dari buku berjudul "Mumbai Avengers" yang terinspirasi serangan teror di Mumbai pada 26 November. Nantinya, film akan hadir di bioskop India pada 28 Agustus nanti.