Selasa 22 Jul 2025 14:25 WIB

Lima Wasiat Nabi Muhammad Agar Jadi Mukmin Baik dan Sempurna

Nabi Muhammad SAW memberikan wasiat kepada Abu Hurairah Radhiyallahuanhu.

Rep: Fuji E Permana/ Red: Muhammad Hafil
Nabi Muhammad (ilustrasi)
Foto: republika
Nabi Muhammad (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA -- Nabi Muhammad SAW memberikan wasiat kepada Abu Hurairah Radhiyallahu anhu, agar Abu Hurairah mengamalkannya dan mengajarkannya kepada orang yang mau mengamalkannya.

Dari Abu Hurairah bahwasanya Rasulullah SAW bersabda, “Siapa yang mau mengambil dariku kalimat-kalimat (nasihat) ini, lalu mengamalkannya atau mengajarkan kepada orang yang mau mengamalkannya?” 

Baca Juga

Abu Hurairah menjawab dan berkata, “Saya, wahai Rasulullah SAW." 

Kemudian Rasulullah SAW memegang tangan Abu Hurairah dan menyebutkan lima hal seraya bersabda, "Berhati-hatilah terhadap hal-hal yang haram, niscaya engkau menjadi hamba Allah yang paling baik. Ridholah terhadap apa yang diberikan Allah kepadamu, niscaya engkau menjadi orang yang paling kaya."

"Berbuat baiklah terhadap tetanggamu, niscaya engkau menjadi mukmin yang sempurna. Cintailah untuk orang lain apa yang engkau cintai untuk dirimu, niscaya engkau menjadi Muslim yang sempurna. Dan janganlah banyak tertawa, sebab banyak tertawa itu dapat mematikan hati.” (HR Imam At-Tirmidzi)

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement