Selasa 17 Dec 2024 08:08 WIB

Kapan Sebenarnya Waktu Sholat Dhuha Berakhir? Ini Penjelasan Ulama

Pada setiap pagi, wajib bagi anak Adam untuk bersedekah atas persendian tubuhnya.

Pelajar melaksanakan shalat dhuha
Foto: Republika/Thoudy Badai
Pelajar melaksanakan shalat dhuha

REPUBLIKA.CO.ID, Keutamaan melakukan sholat Dhuha dicontohkan dan disampaikan Rasulullah SAW. Dalam hadits yang diriwayatkan dari Abu Dzar RA, Nabi Muhammad SAW menyampaikan ihwal fadhilah melaksanakan sholat Dhuha. Berikut haditsnya:

عَنْ أَبِى ذَرٍّ عَنِ النَّبِىِّ -صلى الله عليه وسلم- أَنَّهُ قَالَ « يُصْبِحُ عَلَى كُلِّ سُلاَمَى مِنْ أَحَدِكُمْ صَدَقَةٌ فَكُلُّ تَسْبِيحَةٍ صَدَقَةٌ وَكُلُّ تَحْمِيدَةٍ صَدَقَةٌ وَكُلُّ تَهْلِيلَةٍ صَدَقَةٌ وَكُلُّ تَكْبِيرَةٍ صَدَقَةٌ وَأَمْرٌ بِالْمَعْرُوفِ صَدَقَةٌ وَنَهْىٌ عَنِ الْمُنْكَرِ صَدَقَةٌ وَيُجْزِئُ مِنْ ذَلِكَ رَكْعَتَانِ يَرْكَعُهُمَا مِنَ الضُّحَى » أخرجه مسل

Baca Juga

Nabi SAW bersabda, "Pada setiap pagi, wajib bagi setiap anak Adam untuk bersedekah atas setiap persendian yang ada di tubuhnya. Setiap tasbih adalah sedekah, setiap tahmid adalah sedekah, setiap tahlil adalah sedekah, setiap takbir adalah sedekah, setiap ajakan kepada kebaikan adalah sedekah, melarang dari kemungkaran adalah sedekah. Semua itu tercukupi dengan dua rokaat (sholat) dhuha." (HR Muslim)

Anggota Fatwa Dar Al-Ifta Mesir, Syekh Mahmud Syalabi menuturkan, sholat dhuha pada waktunya dimulai dari 20 menit setelah matahari terbit hingga 10 menit sebelum sholat Dzuhur.

Ulama Al-Azhar, Yusri Gabr, juga memaparkan, sholat Dhuha merupakan sunnah Nabi Muhammad SAW yang waktunya dimulai sekitar 20 menit setelah matahari terbit (sempurna bulatannya) dan berakhir 30 menit sebelum tengah hari.

 

Hal tersebut didasarkan pada hadits yang diriwayatkan dari Amr bin Abasah RA, Nabi Muhammad SAW bersabda:

 صلِّ صلاةَ الصُّبحِ، ثم أَقصِرْ عن الصَّلاةِ حين تطلُعُ الشمسُ حتى ترتفعَ؛ فإنَّها تطلُع حين تطلُع بين قرنَي شيطانٍ، وحينئذٍ يَسجُد لها الكفَّارُ، ثم صلِّ؛ فإنَّ الصلاةَ مشهودةٌ محضورةٌ، حتى يستقلَّ الظلُّ بالرُّمح

"Kerjakanlah sholat Subuh. Kemudian janganlah sholat ketika matahari sedang terbit sampai ia meninggi. Karena ia sedang terbit di antara dua tanduk setan. Dan ketika itulah orang-orang kafir sujud kepada matahari. Setelah ia meninggi, baru sholatlah. Karena sholat ketika itu dihadiri dan disaksikan (malaikat), sampai bayangan tombak mengecil." (HR Muslim)

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement