Senin 19 Aug 2024 19:03 WIB

PBNU Sudah Dapat Izin Tambang? Begini Penjelasan Menteri ESDM Bahlil

Bahlil sebut PBNU sudah dapatkan izin usaha pertambangan

Menteri ESDM Bahlil Lahadalia.
Foto:

Sebelumnya, Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Yahya Cholil Staquf menanggapi positif kemungkinan organisasi-organisasi masyarakat (ormas) keagamaan bisa mengelola usaha pertambangan batu bara.

Menurut tokoh yang akrab disapa Gus Yahya itu, pemberian izin tambang untuk ormas adalah langkah berani dari Presiden Joko Widodo (Jokowi). Hal itu dinilainya dapat memperluas pemanfaatan sumber daya alam bagi kemaslahatan rakyat.

"Kebijakan ini merupakan langkah berani yang menjadi terobosan penting untuk memperluas pemanfaatan sumber daya-sumber daya alam yang dikuasai negara untuk kemaslahatan rakyat secara lebih langsung," kata Gus Yahya dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, Senin (3/6/2024).

Oleh karena itu, lanjut dia, PBNU menyampaikan terima kasih kepada Presiden Jokowi atas langkah perluasan pemberian izin pertambangan batu bara ke ormas. Nahdlatul Ulama (NU) sendiri telah siap bila diberikan izin demikian.

sumber : Antara
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement