Sabtu 08 Jun 2024 16:11 WIB

Nabi yang Tega Menyarankan Bayi Lucu Dibelah Dua

Nabi merupakan utusan Allah untuk membawa ajaran tauhid dan kemuliaan.

Lukisan yang menggambarkan pertemuan antara Ratu Sheba dan Nabi Sulaiman
Foto:

Nabi Sulaiman as terkenal sebagai seorang yang sangat cerdas dan kaya raya. Ia memiliki istana yang berkilauan permata. Selain itu, Allah SWT menganugerahkan ilmu kepadanya, sehingga ia menjadi nabi yang adil, bijaksana, dan cerdas.

Selain kekayaan yang berlimpah dan ilmu yang sangat luas, Allah SWT memberikan mukjizat lain kepada Nabi Sulaiman, yakni dapat menundukkan angin, laut, dan binatang. Dengan keistimewaan itu, ia dapat bepergian mengendarai angin.

Ia juga dapat memerintah jin dan burung untuk membantunya dalam peperangan. Nabi Sulaiman as pun dapat berbicara dan mengerti bahasa binatang.

Dikisahkan, pada suatu hari Nabi Sulaiman as melakukan perjalanan ke daerah Thaif. Dalam perjalanan itu, ia membawa pasukan yang sangat banyak. Pasukan itu terdiri atas manusia, jin, dan burung-burung. Para jin dan manusia berjalan bersama Nabi Sulaiman as. Sedangkan, burung-burung terbang menaungi mereka dengan sayapnya.

Nabi Sulaiman as juga mengatur pasukannya. Di bagian depan bertugas menjaga agar tidak ada yang melewati batas yang telah ditentukan. Pasukan di belakang bertugas menjaga agar tak ada seorang pun anggota pasukan yang ketinggalan.

Di tengah perjalanan, Nabi Sulaima AS dan pasukannya memasuki sebuah lembah. Di lembah itu ada banyak sarang semut. Melihat banyaknya pasukan yang dibawa Nabi Sulaiman as, para semut pun ketakutan. Mereka khawatir terinjak-injak pasukan besar itu.

Jirsan, raja semut...

sumber : Republika
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement