Kamis 07 Mar 2024 20:06 WIB

5 Pemain Sepak Bola yang Memutuskan untuk Memeluk Islam

Pemain sepak bola memeluk Islam merupakan hidayah.

Rep: mgrol151/ Red: Erdy Nasrul
Mualaf/ilustrasi
Foto:

Thomas Partey

photo
Pemain Arsenal Thomas Partey (tengah) mengontrol bola di sebelah pemain Bournemouth Joe Rothwell pada pertandingan sepak bola Liga Premier Inggris antara Arsenal dan Bournemouth di stadion Emirates di London, Inggris, Sabtu (4/3/2023). - (AP Photo/Kin Cheung)

seorang pemain sepak bola gelandang Arsenal memeluk Islam demi menikahi wanita tercintanya. Ia mengaku memiliki banyak kekasih, tapi hanya satu yang membuatnya menjadi lebih dekat dengan Allah, yaitu Sara Bella seorang Muslimah asal Maroko. Wanita ini menjadi alasan pria kelahiran 13 Juni 1993 akhirnya mualaf dan memilih Islam sebagai agamanya pada Maret 2022 lalu dan mengganti namanya menjadi Yakubu.

Frederic Kanoute

photo
Frederic Kanoute - (africahit.com)

Mantan pemain internasional Mali Frederic Kanoute. Ia masuk Islam pada tahun 1999 dan memiliki sikap yang taat kepada Allah SWT. Bahkan, ia pernah menjadi donatur dalam pembangunan masjid pertama di Seville. Menurutnya, di wilayah Seville sulit tempat beribadah, sehingga ia memutuskan untuk membangun masjid untuk mempermudah umat Muslim dalam melakukan ibadah. 

Danny Blum

Yang mengaku memutuskan memeluk Islam setelah mendatangi masjid. Danny Blum merupakan mantan pemain klub divisi 2 Bundesliga, FC Nurnberg. Saat itu, ia sempat mengalami cedera ketika bermain bola, sehingga Danny terpaksa cuti selama enam bulan.

Setiap hari ia memikirkan nasibnya yang tidak memiliki kegiatan apapun, ia merasa hampa dan kesepian. Kemudian, Danny memutuskan untuk pergi ke salah satu masjid di daerah tempat tinggalnya. Suasana masjid yang ia datangi membuatnya merasakan ketenangan dan kedamaian. Saat itu juga ia memilih memeluk Islam pada tahun 2015 dan mulai belajar solat 5 waktu. 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement