Rabu 15 Nov 2023 14:17 WIB

Siswa-siswi dari Empat Sekolah Salurkan Bantuan untuk Palestina Melalui Baznas

Baznas terus berupaya menyalurkan bantuan kemanusiaan dari rakyat Indonesia.

Siswa-siswi dari empat sekolah, yakni Al Azhar Syifa Budi Legenda Bekasi, At Taufiqi School Bogor, Al Azhar Syifa Budi Cibinong dan SMK Jakarta Timur 2 menyalurkan bantuan kemanusiaan Palestina melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI.
Foto: Baznas
Siswa-siswi dari empat sekolah, yakni Al Azhar Syifa Budi Legenda Bekasi, At Taufiqi School Bogor, Al Azhar Syifa Budi Cibinong dan SMK Jakarta Timur 2 menyalurkan bantuan kemanusiaan Palestina melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Siswa-siswi dari empat sekolah, yakni Al Azhar Syifa Budi Legenda Bekasi, At Taufiqi School Bogor, Al Azhar Syifa Budi Cibinong dan SMK Jakarta Timur 2 menyalurkan bantuan kemanusiaan Palestina melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI.

Bantuan dari siswa Al Azhar Syifa Budi Legenda Bekasi senilai Rp 85.630.000; siswa At Taufiqi School Bogor senilai Rp 50.013.650; siswa Al Azhar Syifa Budi Cibinong, Bogor senilai Rp 58.179.500; dan siswa SMK Jakarta Timur 2 senilai Rp 5 juta.

Baca Juga

Pimpinan Baznas RI, Rizaludin Kurniawan, menyampaikan apresiasi tinggi dan terima kasih kepada para siswa yang peduli terhadap tragedi kemanusiaan di Palestina. "Kami menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada adik-adik para siswa dan siswi yang secara ikhlas membantu saudara-saudara di Palestina. Kami juga menyampaikan terima kasih karena telah mempercayakan penyaluran bantuan melalui Baznas," kata Rizaludin di gedung Baznas RI, Jakarta, Selasa (14/11/2023).

Menurut Rizaludin, Baznas terus berupaya menyalurkan bantuan kemanusiaan dari rakyat Indonesia dengan berbagai jalur yang mungkin bisa dilalui untuk masuk ke Jalur Gaza. "Baznas juga bekerja sama dengan TNI AL untuk mengirimkan 50 ton bantuan dengan kapal rumah sakit. Insya Allah dalam waktu dekat ini, kapal rumah sakit akan mulai berlayar ke Palestina," ujarnya.

Perwakilan siswa Al Azhar Syifa Budi Legenda Bekasi menyampaikan terima kasih kepada Baznas karena telah menjadi lembaga penyalur bantuan dari rakyat Indonesia untuk Palestina. "Terima kasih kepada Baznas yang telah memberikan kesempatan kepada kami untuk membantu meringankan beban rakyat Palestina. Kami berharap amanah yang disalurkan melalui Baznas bermanfaat bagi Palestina," katanya.

Perwakilan siswa Al Azhar Syifa Budi Cibinong turut menyampaikan terima kasih kepada BAZNAS serta keprihatinan yang mendalam atas apa yang terjadi di Jalur Gaza Palestina. Bantuan tersebut diharapkan bisa membasuh luka rakyat Palestina.

"Kami berterima kasih kepada Baznas yang memberikan kesempatan kepada kami untuk menyampaikan bantuan kemanusiaan kepada Palestina melalui Baznas. Kami turut prihatin dengan tragedi kemanusiaan yang terjadi di Jalur Gaza Palestina," ujarnya.

Perwakilan siswa At Taufiqi School Bogor juga menyampaikan terima kasih kepada Baznas yang telah memfasilitasi penyaluran bantuan ke Palestina. Bantuan tersebut diharapkan mampu mengurangi penderitaan rakyat Palestina.

"Kami juga ingin menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Baznas karena telah memfasilitasi penyaluran bantuan ini. Kami berharap bisa meringankan beban masyarakat Palestina," katanya.

Terakhir, perwakilan siswa SMK Jakarta Timur 2 berterima kasih kepada Baznas RI. Bantuan yang diberikan diharapkan bisa menjadi pemicu sekolah-sekolah lain ikut serta dalam upaya meringankan beban rakyat Palestina. "Kami bersyukur hidup damai dan tentram di Indonesia. Sebagai negara merdeka, tentu sudah menjadi kewajiban kita semua untuk membantu Palestina yang menjadi satu-satunya negara yang sampai saat ini belum merdeka," ujarnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement