Jumat 24 Feb 2023 16:51 WIB

Mengenal Shift Media, Wadah Dakwah Anak Muda Cetusan Ustad Hanan Attaki

Dakwah dengan penuh kearifan akan mudah diterima banyak orang.

Rep: Dea Alvi Soraya/ Red: Erdy Nasrul
Ustaz Hanan Attaki (kanan) figur pendakwah dari kalangan anak muda.
Foto: Republika/ Wihdan
Ustaz Hanan Attaki (kanan) figur pendakwah dari kalangan anak muda.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG—Sejak didirikan pada 2013 silam, Gerakan Pemuda Hijrah atau lebih dikenal dengan nama Shift Media telah masif menyebarkan konten-konten islami sekaligus menggelar banyak kajian agama yang dikhususkan untuk menyasar anak-anak muda. Dengan mengandalkan kanal-kanal digital yang awam digunakan generasi muda seperti Youtube dan Instagram membuat wadah dakwah bentukan Ustaz Hanan Attaki ini semakin dikenal.  

Namun siapa sangka, Kota Bandung merupakan salah satu basecamp Shift Media untuk berbagi ilmu, tepatnya di Masjid Al Latief yang berlokasi di Jalan Saninten, Cihapit, Kota Bandung. Fani Krismandar, salah satu content creator Shift Media mengatakan, di masjid ini, anak-anak muda biasanya datang untuk menghadiri kajian agama. Tak tanggung-tanggung, penceramah yang diundang dalam majelis ilmu ini juga merupakan dai-dai tersohor, seperti Aa Gym bahkan Ustaz Hanan Attaki langsung.  

Baca Juga

Dia menjelaskan, awal mula tercetusnya ide pembentukan Shift Media didasari keinginan agar anak muda dapat lebih mudah memahami ilmu-ilmu agama Islam. Oleh karenanya, konten dan kajian agama yang diberikan Shift Media seluruhnya dibalut dengan bahasa yang ringan dan mudah dipahami terutama bagi generasi muda. 

"Kita ngobrol sama Kang Hanan mencetus keinginannya mencoba lebih ramai untuk anak muda, jadi kita sambut bareng-bareng," tutur pria yang akrab disapa Inong itu. 

Sejauh ini, Shift Media telah merangkul anak-anak muda dari beragam latar belakang, mulai dari pekerja, seniman, pelajar, hingga aktor. Seluruhnya memiliki tujuan yang sama, yakni mempelajari dan mendalami ilmu agama, papar Inong. Inong juga menegaskan bahwa Shift Media tidak hanya sekedar menyebarkan ilmu dan pemahaman tentang Islam tapi juga melakukan pendampingan. 

“Background kebanyakan anak muda disini, ada yang dari distro, artis dan sebagainya, itu semua kita rangkul. Branding dan Sharing istilah marketing-nya, kita manfaatkan itu di Shift Media ini," bebernya. 

Tak hanya fokus menyebarkan kajian Islami, Shift Media juga menawarkan sederet kegiatan lain yang telah disesuaikan dengan kebanyakan minat anak-anak muda. Konsep ‘Banyak Maen, Banyak Manfaat’ juga menjadi tagline yang terus dikembangkan Shift Media agar lebih banyak menjaring minat anak-anak muda.  

“Kegiatannya seperti pesantren secara online karena masih pandemi Covid-19. Ada juga kegiatan sharing, olahraga sampai kegiatan sosial," paparnya.  

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement