Selasa 27 Dec 2022 09:18 WIB

DQ Salurkan Bantuan untuk Penyintas Gempa Cianjur

DQ menyalurkan bantuan kepada penyintas gempa Cianjur

DQ menyalurkan bantuan kepada penyintas gempa Cianjur di beberapa desa pengungsian, y
Foto: istimewa
DQ menyalurkan bantuan kepada penyintas gempa Cianjur di beberapa desa pengungsian, y

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dompet Al-Qur’an Indonesia terus membersamai para penyintas korban gempa Cianjur sama seperti yang telah dilakukan sebelum-sebelumnya setiap ada bencana di Indonesia. 

DQ menyalurkan bantuan kepada penyintas gempa Cianjur di beberapa desa pengungsian, yaitu Desa Gasol, Desa Sukamulya, Desa Cugenang, Desa Cirumput, Desa Sarampad dan Desa Nyalindung di Kecamatan Cugenang Cianjur. Bantuan yang diberikan DQ terutama berupa bahan pokok makanan, logistik, susu bayi dan pampers, pakaian, sembako, makanan dan minuman, obat-obatan dan karpet foam. selain itu DQ juga membuat dapur umum untuk warga. 

Baca Juga

DQ bukan hanya menyalurkan bantuan berupa barang. DQ juga membersamai penyintas DQ dengan melakukan pembangunan TPQ Thoriqul Huda dan TPA Pangeran Hidayatullah. Pembangunan TPQ dan TPA ini perlu dilakukan karena bangunan awal hancur dan saat ini anak-anak yang biasa belajar ngaji di sana terpaksa belajar di tenda-tenda pengungsian, tidak nyaman dan tidak efektif untuk belajar mengaji.

”Anak-anak sangat Bahagia mendapatkan tempat belajar mengaji yang baru, antusias dari anak-anak sangat luar biasa untuk belajar Al-qur’an” ujar Rian, Manager Pendayagunaan DQ dalam siaran pers yang diterima, Selasa (27/12/2022).

Pemeriksaan kesehatan gratis untuk penyintas gempa Cianjur juga dilakukan sebagai bentuk lainnya DQ membersamai mereka. Pemeriksaan kesehatan tersebut meliputi penyuluhan kesehatan, cek tensi darah, asam urat, gula darah dan kolesterol. Program Trauma Healing adalah bentuk lainnya yang dilakukan DQ dalam membersamai penyintas gempa bumi Cianjur. 

Program lain yang dilaksanakan DQ yakni pembuatan Hunian Darurat Untuk Penyintas Gempa. Setelah gempa yang terjadi, warga tidak bisa tinggal di rumahnya lagi karena sudah hancur, warga tinggal di tenda-tenda komunal yang berisi belasan keluarga. Hal ini sangat kurang baik untuk privasi antar keluarga dan juga memudahkan untuk penularan berbagai macam penyakit. Oleh karena itu DQ membuatkkan Hunian darurat untuk tiap Keluarga sehingga lebih nyaman dan privasi keluarga bisa terjaga. 

“Alhamdulillah bantuan Hunian darurat dari DQ sangat berarti bagi keluarga kami, Walaupun sederhana, ini sudah sangat cukup untuk keluarga kami” Ucap Mista, salah satu penerima bantuan Hunian darurat dari DQ. DQ juga membantu membuatkan MCK darurat untuk warga. Dan juga membantu untuk instalasi air bersihnya.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement