Selasa 27 Sep 2022 00:05 WIB

UAS Kenang Momen Saat Mengikuti Kajian Syekh Yusuf Al Qaradawi

UAS mengikuti kajian Syekh Yusuf Al Qaradawi pada 1999.

Rep: Alkhaledi Kurnialam/ Red: Ani Nursalikah
Ustadz Abdul Somad. UAS Kenang Momen Saat Mengikuti Kajian Syekh Yusuf Al Qaradawi
Foto: Prayogi/Republika
Ustadz Abdul Somad. UAS Kenang Momen Saat Mengikuti Kajian Syekh Yusuf Al Qaradawi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pendakwah ternama Ustadz Abdul Somad (UAS) melalui akun Instagram pribadinya, membagikan cerita kenangan saat mengikuti kajian ulama terkemuka Syekh Yusuf Al Qaradawi pada 1999 silam. Ulama asal Mesir Qaradawi dikabarkan wafat pada Senin (26/9/2022).

"Musim panas tahun 1999, kami dapat kabar malam ini beliau ada kajian di masjid Yasmin di Agouza. Masjid Yasmin puteri Syaikh Khalil al-Hushari. Sebagian kawan ragu-ragu. Karena beliau memang tidak dibenarkan masuk Mesir. Beliau di Qatar. Tapi ada yang bilang, beliau boleh masuk Mesir. Karena anak-anak beliau di Kairo," katanya dalam keterangan di Instagram, Senin (26/9/2022).

Baca Juga

"Bismillah, aku dan beberapa sahabat nekat berangkat. Yang ku ingat waktu itu kami pergi bersama Ustadz Muhammad Abdih (sekarang pimpinan pon-pes Islami Centre al-Hidayah Kampar), ust Syahrul Aidi (sekarang anggota DPR-RI), ust Hanafi Yunus (sekarang di Tanjung Pinang) dan beberapa sahabat. Allahu Akbar, ternyata beliau ada, ta'zhim, kaget, haru menjadi satu," tambahnya.

Dalam kajian itu, kata UAS, Syekh Qaradawi menjelaskan tentang keluarga dan pendidikan Islam. Ulama Mesir itu juga mengisahkan bahwa saat menikahkan putrinya, ia menekankan pentingnya pemahaman agama dan ketaatan calon, bukan mahar yang besar.

UAS juga mengisahkan banyak jamaah yang mengikuti kajian merespons sangat baik ceramah ulama yang banyak dituduh dengan tuduhan terorisme tersebut. Dia juga menyebut Syekh Qaradawi sebagai sosok yang ramah dan bersahaja.

"Petang tadi, beberapa sahabat mengirim berita, beliau sudah menghadap Allah. Misi beliau sudah selesai. Syaikh Dr Yusuf Al Qaradhawi. Alfatihah. Allahummaghfir lahu warhamhu wa'afihi wa'fu 'anhu," tulisnya. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement