REPUBLIKA.CO.ID,JEDDAH -- Sekretaris Jenderal Organisasi Kerjasama Islam (OKI) Hissein Brahim Taha bertemu dengan sejumlah pemimpin dunia. Hal ini dilakukan di sela-sela sidang ke-77 Majelis Umum PBB di New York.
Dalam pertemuannya dengan Presiden Nigeria Muhammadu Buhari, Taha memuji dukungan berkelanjutan Nigeria untuk OKI dan aksi bersama Islam.
Kedua belah pihak meninjau tantangan keamanan dan pembangunan yang dihadapi wilayah Sahel dan Danau Chad, termasuk dampak perubahan iklim.
Dalam hal ini, pemimpin OKI memuji peran dan upaya Nigeria, yang tak kenal lelah dalam memerangi terorisme di kawasan di bawah kepemimpinan Buhari.
Taha juga dilaporkan bertemu dengan Menteri Luar Negeri Turki Mevlut Cavusoglu. Mereka membahas beberapa isu dalam agenda OKI, termasuk cara memerangi Islamofobia dan isu-isu kepentingan bersama.
Dilansir di Arab News, Kamis (22/9/2022), dalam pertemuannya dengan Menteri Luar Negeri Azerbaijan Jeyhun Bayramov, Taha menegaskan kembali posisi OKI dalam mendukung Azerbaijan melawan serangan Armenia di wilayahnya.
Dalam hal ini, Bayramov pun menyampaikan pujian atas dukungan OKI dan negara-negara anggotanya untuk negaranya, dalam menghadapi agresi Armenia.
Tak hanya itu, Taha juga mengadakan pertemuan dengan Miguel Angel Moratinos, perwakilan tinggi dari Aliansi Peradaban PBB.
Kedua belah pihak membahas cara untuk meningkatkan kerjasama, termasuk upaya yang berkaitan dengan memerangi Islamofobia dan kemitraan dalam menyebarluaskan nilai-nilai toleransi antar peradaban dan antar agama.
Dalam pertemuannya dengan Menteri Luar Negeri Malaysia Saifuddin Abdullah, Taha memuji peran utama negara itu dalam OKI dan kontribusinya untuk mempromosikan aksi Islam bersama.
Di sisi lain Abdullah menekankan pentingnya Malaysia melekat pada peran OKI dan kesiapan negaranya untuk lebih mendukung pekerjaan organisasi dalam melayani dunia Muslim.
Kedua belah pihak membahas prospek kerja sama serta sejumlah isu regional dan internasional dalam agenda OKI.
Sumber:
https://www.arabnews.com/node/2167241/saudi-arabia