Selasa 07 Jun 2022 05:08 WIB

Suara Azan Diperdengarkan di Jalanan Minneapolis

Di jalanan Minneapolis suara adzan diperdengarkan.

Rep: Zahrotul Oktaviani/ Red: Muhammad Hafil
Suara Adzan Diperdengarkan di Jalanan Minneapolis. Foto:   Azan (ilustrasi)
Foto: forsil.org
Suara Adzan Diperdengarkan di Jalanan Minneapolis. Foto: Azan (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,MINNEAPOLIS -- Dewan Kota Minneapolis menyetujui sebuah resolusi mengizinkan siaran publik panggilan Muslim untuk shalat (adzan). Kota itu menjadi salah satu dari sedikit kota AS yang melakukannya, dan yang terbesar sejauh ini.

Media The Middle East Eye mengutip resolusi tersebut dengan menyebut, "Muslim telah menjadi bagian dari struktur Amerika selama lebih dari 400 tahun sejak Muslim pertama di Amerika tiba sebagai budak. Minneapolis telah menjadi rumah bagi salah satu populasi terbesar orang Somalia dan Afrika Timur di negara ini, dan keyakinan Muslim mereka disambut baik."

Baca Juga

Berdasarkan data yang ada, Kota Kembar Minneapolis dan St. Paul merupakan rumah bagi sekitar 182.000 Muslim.

Dilansir di Patheos, Selasa (7/6/2022), Anggota Dewan Jamaal Osman, selaku seorang Muslim memimpin upaya untuk mengizinkan siaran adzan di jalanan kota. Dalam usulannya, ia juga menyertakan batasan suara yang akan digunakan.

Tingkat kebisingan atau suara adzan akan diatur pada angka 70 desibel atau kurang, sedikit lebih keras dari kebisingan jalan sekitar. Dari lima panggilan adzan harian, hanya tiga yang akan disiarkan di antara pukul 7:00 pagi hingga 10 malam, sama dengan batas waktu yang berlaku untuk lonceng gereja.

Pada 2020, Walikota Minneapolis Jacob Frey memberi izin Masjid Dar al-Hijrah untuk menyiarkan adzan, lima kali sehari selama bulan Ramadhan.

Namun, pandemi Covid-19 membuat sebagian besar Muslim berada di rumah mereka. Kondisi masjid yang kosong berarti umat Islam tidak dapat mendengar adzan sama sekali.

Adapun resolusi baru memperluas izin ini berlaku untuk sepanjang tahun. Tetapi, pada saat yang sama dibatasi hanya tiga kali adzan, yaitu dhuhur, ashar dan maghrib. 

Sumber:

https://www.patheos.com/blogs/lostinaoneacrewood/2022/06/05/muslim-call-to-prayer-will-sound-in-minneapolis-streets/

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement