Senin 14 Feb 2022 23:00 WIB

Membangun Keluarga Islami Menurut Syekh Nawai Al-Bantani

Keluarga memiliki fungsi dan peranan yang penting dalam menentukan nasib suatu bangsa

Rep: Muhyiddin/ Red: Agung Sasongko
Ilustrasi sekeluarga mengaji, mengaji sekeluarga, mengaji bersama, ngaji bersama.
Foto:

Bagian ketiga, Syekh Nawawi kemudian memberikan penjelasan tentang keutamaan shalat wanita di rumah. Sebagaimana diketahui, sholat seorang wanita di rumahnya lebih baik daripada sholat di masjid atau di luar rumah. Rasulullah SAW bersabda bahwa saat terdekat seorang wanita dengan wajah Allah adalah ketika dia berada di dalam rumah.

Sedangkan pada bagian keempat berisi penjelasan tentang larangan terhadap laki-laki untuk melihat wanita yang bukan mahram dan sebaliknya. Jadi, menurut Syekh Nawawi, segala hal yang terlarang untuk dilihat kaum laki-laki adalah juga terlarang bagi kaum perempuan. Larangan ini bahkan juga berlaku bagi anak yang mulai baligh.

Syekh Nawawi menjelaskan, bagi anak laki-laki orang tualah yang bertanggung jawab untuk mencegah mereka memandang lawan jenis yang bukan mahram. Sebagaimana halnya anak perempuan juga harus mengenakan hijab yang mencegah pandangan lawan jenisnya.

 

Hukum larangan memandang lawan jenis yang mengundang syahwat ini juga berlaku pada hukum pandangan terhadap lelaki belia yang tampan. Menurut Syekh Nawawi, hal ini telah dinyatakan dalam kitab an-Nihayah karya Syekh Muhammad al-Mashri.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement