Jumat 14 May 2021 17:11 WIB

Idul Fitri di Berbagai Negara di Tengah Pandemi dan Konflik

Muslim di Athena, Yunani, berkumpul untuk sholat Idul Fitri di masjid resmi pertama.

Rep: Fuji E Permana/ Red: Ani Nursalikah
 Idul Fitri di Berbagai Negara di Tengah Pandemi dan Konflik. Tiga anak Palestina berfoto bersama saat merayakan Hari Raya Idul Fitri di Gaza, Palestina, Jumat (17/7).  (AP/Khalil Hamra)

Sholat Idul Fitri diadakan di Shusha, ibu kota budaya Karabakh, Azerbaijan, yang dibebaskan dari pendudukan Armenia tahun lalu. Di ibu kota Mesir, Kairo, orang-orang sholat di Masjid Al-Azhar sambil mengenakan masker dan memperhatikan jarak sosial.

Orang-orang yang tinggal di daerah yang dibersihkan dari teroris YPG atau PKK dan Daesh atau ISIS sebagai bagian dari Operasi Anti-teror Perisai Efrat dan Cabang Zaitun Turki di Suriah utara juga berbondong-bondong ke masjid untuk sholat Idul Fitri. Sekitar 2,5 juta warga Suriah yang tinggal di Afrin, al-Bab, Jarablus, pusat distrik Azez, kota dan desa menghadiri sholat Idul Fitri.

Sejak 2016, Turki telah meluncurkan tiga operasi anti-teror yang berhasil melintasi perbatasannya di Suriah utara untuk mencegah pembentukan koridor teror dan memungkinkan permukiman penduduk damai. Tiga operasi tersebut di antaranya Perisai Efrat (2016), Cabang Zaitun (2018), dan Perdamaian Musim Semi (2019).

Setelah sholat Idul Fitri di Yordania, orang-orang juga berdoa untuk warga Palestina di tengah serangan Israel yang sedang berlangsung. Dengan langkah-langkah pencegahan Covid-19, sholat Idul Fitri juga dilakukan di masjid-masjid di banyak negara Eropa termasuk Swedia, Wina, negara bagian Balkan Barat Makedonia Utara, Albania, Bosnia dan Herzegovina, Serbia, Montenegro, Kroasia, dan Kosovo Jerman, Denmark, Italia, dan Ukraina.

Muslim di Athena, Yunani, berkumpul untuk sholat Idul Fitri di masjid resmi pertama negara itu. Hanya 12 orang yang diizinkan masuk ke dalam masjid dan 100 lainnya di halaman.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement