Kamis 14 Jan 2021 11:05 WIB

Masrudi: Syekh Ali Jaber Sosok yang Saleh dan Care

Syekh Ali Jaber sebelumnya sempat menjalani perawatan karena Covid-19 di RS Yarsi.

Rep: Mabruroh/ Red: Andi Nur Aminah
Syekh Ali Jaber
Foto: ANTARA/Rivan Awal Lingga
Syekh Ali Jaber

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Pengurus Besar Nahdatul Ulama (PBNU) Marsudi Syuhud turut berduka atas meninggalnya ulama besar asal Madinah, Syekh Ali Jaber. Ulama sekaligus pendakwah yang mendedikasikan hidupnya di Indonesia, tutup usia hari ini, Kamis (14/1).

"Saya Marsudi Syuhud PBNU. Turut mengucapkan bela sungkawa dan saya pribadi menyaksikan bahwa Syech Ali Jaber Min Ahli Khair," kata Marsudi, Kamis (14/1). "Semoga seluruh amal sholehnya di terima di sisi Allah dan diampuni segala dosa-dosanya. Beliau selain orang yang sholih tapi juga muslih yang care terhadap sesama," kata Marsudi.

Baca Juga

Pendakwah kondang Syekh Ali Jaber sebelumnya sempat menjalani perawatan karena Covid-19 di Rumah Sakit Yarsi, Cempaka Putih, Jakarta Pusat. Namun Kamis pagi ini, kabar duka datang dan menyebutkan bahwa Syekh Ali Jaber meninggal dunia. Kabar ini juga dibenarkan oleh Ustaz Yusuf Mansur yang menyebut bahwa Syekh Ali Jaber meninggal pukul 08.30 WIB.

Sebelumnya, Syekh Ali Jaber dilaporkan semakin menunjukkan perkembangan yang baik selama menjalani perawatan intensif, sejak terinfeksi Covid-19 pada Selasa (29/12) lalu. Kesehatan dai kelahiran Madinah ini terus memperlihatkan perkembangan baik setiap harinya.

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement