Sabtu 07 Jul 2018 18:05 WIB

Makanan Tambahan untuk Anak di Posyandu Bangkalan

Ibu di Bangkalan semangat memeriksakan kesehatan anaknya di posyandu.

Posyandu di Desa Bangkalan.
Foto: Rumah Zakat
Posyandu di Desa Bangkalan.

REPUBLIKA.CO.ID, BANGKALAN -- Siang yang begitu cerah tak menyurutkan para ibu membawa anak-anaknya mendatangi posyandu. Bertempat di RT 03 RW 03 Bangkalan, kegiatan posyandu untuk balita berjalan setiap bulan pada minggu pertama.

Andre, bidan desa yang mendampingi kegiatan posyandu menyambut gembira kedatangan fasilitator Desa Berdaya. Dia berbagi cerita menyampaikan tentang suka dan duka mendampingi kegiatan posyandu kurang lebih selama empat tahun.

“Selama empat tahun saya mendampingi posyandu ini, sukanya adalah semangat para ibu senantiasa nemeriksakan kesehatan balitanya secara rutin. Selain itu, ibu-ibu hamil juga datang untuk memeriksakan kesehatan ibu dan calon bayinya.

Sedangkan dukanya adalah fasilitas yang masih kurang memadai, di antaranya timbangan untuk bayi yang setiap kegiatan masih selalu pinjam dari posyandu yang lainnya dan juga PMT (Pemberian Makanan Tambahan) yang masih kurang memadai dan ala kadarnya. "Memang realitanya posyandu RT 03 RW 03 termasuk daerah dengan penduduk kurang mampu,” ujar Andre.

Pada kesempatan itu, fasilitator Desa Berdaya, Karimah, hadir di tengah kegiatan posyandu untuk memberikan semangat kepada para ibu dan anak-anak yang hadir dalam kegiatan itu. Selain itu, Karimah juga memberikan makanan tambahan untuk 20 anak. Susu kotak dibagikan kepada anak-anak menambah keceriaan mereka agar tumbuh menjadi generasi penerus bangsa yang sehat dan kuat.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement