Rabu 04 Apr 2018 17:00 WIB

Memudarnya Kilau Bejaia

Bejaia memainkan peran penting dalam perdagangan antara Eropa dan dunia Islam.

Kota Bejaia, Aljazair
Foto: Mapio
Kota Bejaia, Aljazair

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kejayaan Bejaia muncul saat berada di bawah pemerintahan Dinasti Almohad. Saat itu, dinasti ini juga mampu mencegah Bejaia jatuh ke tangan Normandia. Piri Reis, cendekiawan Muslim asal Turki, menyatakan, kota ini sangat indah.

Saat pelayaran yang dilakukan Reis tiba di wilayah Bejaia, ia meng ungkapkan, Bejaia mer upakan sebuah kota indah yang dikelilingi pepohonan dan pegunung an. Saat itu, kata dia, Bejaia diperintah oleh Abdurrahman.

Bahkan, Reis menyatakan ke kagumannya terhadap istana yang ada di sana. Sebelum akhir nya, Bejaia dikuasai oleh Spanyol pada 1510 Masehi. Mereka memaksa penduduk Bejaia meninggalkan kota dan mengungsikannya ke wilayah pegunungan.

Selang 45 tahun kemudian, Bejaia diambil alih kembali oleh Salah Reis, pada 1555 Masehi. Namun, selama dikuasai Spanyol, Bejaia mengalami kerusakan yang besar. Bahkan setelah direbut kembali, keindah an dan kemakmuran Bejaia tak bisa diwujudkan lagi. Pada 1830, Prancis tiba di wilayah Bejaia.

Tiga tahun kemudian, yaitu pada 1833, angkatan laut mereka menggempur kota tersebut hingga pemerin tahan di Bejaia menyerah ke Prancis. Meskipun Bejaia rusak berat akibat gempuran ini, perlawanan rak yat Bejaia tak pernah berhenti.

Laman Muslimheritage menyatakan, Bejaia memainkan peran penting dalam perdagangan antara Eropa dan dunia Islam. Melalui perdagangan ini pula, muncul interaksi peradaban di antara kedua belah pihak.

sumber : Islam Digest Republika
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement