Rabu 06 Sep 2017 16:25 WIB

Kunjungan Asesor untuk Akreditasi SMP Juara

Dua asesor mengunjungi SMP Juara Bandung untuk melakukan akreditasi.
Foto: Rumah Zakat
Dua asesor mengunjungi SMP Juara Bandung untuk melakukan akreditasi.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Sebuah sekolah akan bermutu jika terdapat pengakuan dan penilaian dari beberapa pihak yang berwenang yang disebut akreditasi sekolah atau madrasah. Pemerintah melakukan akreditasi untuk menilai kelayakan program atau satuan pendidikan dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan nasional secara bertahap, terencana dan terukur.

Ginanjar, Guru Sekolah Menengah Pertama (SMP) Juara Bandung menjelaskan bahwa Selama dua hari, Rabu dan Kamis ( 30-31 Agustus lalu) SMP Juara Bandung mendapatkan kunjungan (visitasi) dari 2 orang asesor akreditasi. Keduanya adalah Dr. H. Dadang dari Kabupaten Cianjur sebagai asesor 1 dan Hj. Elia dari Kota Bandung sebagai asesor 2.

Di hari pertama, kedatangan kedua asesor ini diterima dengan penampilan musik arumba yang dibawakan baik oleh eskul Lisbud. Kemudian sambutan dari Sahidan Gayo mewakili Rumah Zakat, Andi mewakili Komite sekolah, Dr. H. Dadang mewakili asesor, serta Tito Suhendar Kepala Sekolah, yang memberikan materi sekilas mengenai SMP Juara Bandung.

Tahap dalam akreditasi ini meliputi klarifikasi, verifikasi, dan validasi data serta informasi yang telah disampaikan oleh sekolah melalui pengisian instrumen akreditasi. Selanjutnya di hari kedua pengamatan dan observasi dilakukan oleh para asesor.

" Saya mewakili Rumah Zakat dan sekolah mengucapkan terima kasih kepada ibu dan bapak asesor atas penyampaian temuan selama kegiatan visitasi ini. Catatan temuan itu akan menjadi bahan perbaikan bagi kami," ujar Kepala Sekolah SMP Juara Bandung, Tito Suhendar, diakhir kegiatan visiasi. 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement