Ahad 30 Apr 2017 04:45 WIB

Sukarno, Salim, Natsir, A Hasan: Cinta Kerbau dan Landasan Kebangsaan?

Agus Salim bersama Soekarno
Foto:
Sukarno bersama M Natsir

Tak hanya Agus Salim, Ustaz A Hassan dan Mohammad Natsir ikut menanggapai pernyataan Sukarno itu. A Hasan yang juga tokoh Persatuan Islam menyatakan, landasan atau dasar mencintai tanah air adalah berdasarakan niat lillahi ta'ala.

Dalam tulisannya  yang bertajuk "Islam dan Kebangsaan" (1940), Hassan menegaskan, tidak ada undang-undang buatan manusia atau hukum agama yang melarang seseorang mencintai bangsa dan tanah airnya, malah tidak dilarang dia mencintai kerbau dan sapinya, kambing dan anjingnya, ayam dan bebeknya, bahkan boleh ia cinta kepada musuhnya.

Bukan hanya itu, malah pada kurun delapan tahun sebelumnya, dalam "Risalah Debat Kebangsaan Antara Ketoea-ketoea Kaoem Islam di Bandoeng dengan Boeng Hadji Moechtar Loethfi Wakil HB PMI Padang", Hassan menegaskan, bahwa bukan saja Islam menyuruh cinta kaum Mukmin, bahkan tidak melarang kita mencintai kafir dari lain bangsa. Tetapi lantaran cinta kepada bangsa sendiri itu, janganlah kita benci kepada yang lain.

"Kalau seorang cinta bangsanya, dan bekerja untuk bangsanya dengan cara-cara Islam, dan tidak melupakan persaudaraan secara Islam, dan persaudaraan sebagai anak manusia, maka orang yang begini tidak ada siapapun berani katakan dia dalam kesalahan," kata Hassan.

Meskipun Islam tidak menghalangi seseorang untuk mencintai bangsa dan tanah airnya, Hassan mengingatkan, janganlah dibawa-bawa kalimat "Cinta Tanah Air sebagian dari iman" yang dikatakan sebagai hadis Nabi, padahal bukan.

Kalau orang membawakan hadits palsu tentang cinta tanah air, kata Hassan, nanti orang bawakan pula hadits palsu "cinta kucing itu sebagian dari iman", atau hadis-hadis lemah tentang mencintai Arab dan Quraisy sebagai bagian daripada iman.

Pandangan Mohammad  Natsir pun kemudian muncul senada  dengan sikap Salim dan Hassan. Natsir juga menolak tuduhan bahwa Islam memungkiri eksistensi kebangsaan. "Kita dapat menjadi Muslim yang taat yang dengan riang gembira pula menyanyikan Indonesia Tanah Airku," kata Natsir.

Menurut Natsir, bagaimana kita akan menghilangkan keindonesiaan kita, padahal Tuhan yang menjadikan kita berbangsa-bangsa. Malah menurutnya kita harus berbahagia dan bergembira memperlihatkan kepada dunia luar,

"Inilah kami bangsa Indonesia. Bahasa kami demikian. Kebudayaan kami demikian. Tulisan-tulisan batik kami demikian. Musik kami demikian," kata Natsir seraya menegaskan tidak ada perlunya seorang Muslim harus menanggalkan kebangsaan dan kebudayaannya.

Dalam sebuah tulisan pada Februari 1950, Natsir mengakui sering orang bertanya mengapa agama dibawa-bawa ke dalam politik, atau politik dibawa-bawa ke dalam agama?

Bagi Natsir, pertanyaan itu muncul dari orang-orang yang menganggap Islam semata-mata satu sistem peribadatan antara makhluk dengan Khalik semata. Padahal, Islam bukan saja suatu kebudayaan yang sempurna, tetapi juga falsafah hidup, levens filosofie, ideologi, sistem perikehidupan, untuk kemenangan manusia sekarang dan di akhirat nanti.

Karena itu, Natsir berkata, "Bagi kita menegakkan Islam tidak dapat dilepaskan dari menegakkan masyarakat, menegakkan negara, menegakkan kemerdekaan."

Lantaran itu, bagi kaum Muslimin memperjuangkan kemerdekaan bukan semata-mata karena didorong oleh aspirasi nasionalisme atau kebangsaan, akan tetapi pada hakikatnya adalah karena kewajiban yang tidak dapat dielakkan oleh tiap-tiap Muslim. Itulah ruh Islam!'' kata Natsir.

Demikianlah, H Agus Salim, A Hassan, dan M Natsir dalam identitas dan kapasitasnya sebagai Muslim, tidak pernah ragu-ragu dan tidak pernah segan menegaskan jati dirinya sebagai nasionalis sejati. Ketiga tokoh itu tidak pernah  canggung terlibat di dalam urusan-urusan memperjuangkan, mempertahankan, dan mengisi kemerdekaan Indonesia.

Meskipun tidak hendak bermegah-megah dengan jasa generasi terdahulu, tetapi sejarah perjuangan  bangsa Indonesia selanjutnya membuktikan betapa ruh Islam tidak pernah mati.

Sejarah menjadi saksi bahwa di dalam mempertegak eksistensi bangsa dan negara ini, umat Islam Indonesia  tidaklah terbelakang dari saudara-saudaranya dari golongan lain.

Umat Islam bahu membahu dengan golongan lain, berkurban dan berjihad di pelbagai lapangan dengan tujuan yang satu: melepaskan tanah air dari penjajahan lahir dan batin, menegakkan dan mengisi kedaulatan di seluruh kepulauan Indonesia.

Kemusliman dan keindonesiaan memang bukan dua hal yang harus dipertentangkan. Akan tetapi, menjadi keyakinan kaum Muslim yang tidak pernah putus bahwa hanya dengan meluruskan niat semata-mata karena Allah, lillahi taala, keindonesiaan kita akan memiliki nilai kesejatian dan keabadian yang terus melimpah.

*Lukman Hakiem, Peminat Sejarah mantan angota DPR, staf ahli Wapres Hamzah Haz, dan staf M Natsir.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement