Kamis 21 Jul 2016 06:29 WIB

Sukses Muktamar, Wahdah Islamiyah Diharap Teruskan Perjuangan

Rep: Wahyu Suryana/ Red: Teguh Firmansyah
Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Wahdah Islamiyah (DPP WI) Ustadz Muhammad Zaitun Rasmin (kiri) berbincang dengan Imam Masjidil Haram, Syekh Dr Hasan bin Abdul Hamid Bukhari (kedua kiri)saat menghadiri Muktamar III Wahdah Islamiyah di Asrama Haji, Pondok Ge
Foto: Republika/Rakhmawaty La'lang
Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Wahdah Islamiyah (DPP WI) Ustadz Muhammad Zaitun Rasmin (kiri) berbincang dengan Imam Masjidil Haram, Syekh Dr Hasan bin Abdul Hamid Bukhari (kedua kiri)saat menghadiri Muktamar III Wahdah Islamiyah di Asrama Haji, Pondok Ge

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Muktamar III Wahdah Islamiyah telah selesai. Namun, perjuangan Wahdah Islamiyah sebagai ormas Islam dinilai baru akan berlanjut.

Ketua Umum Wahdah Islamiyah, Muhammad Zaitun Rasmin, berharap kader-kader Wahdah Islamiyah tidak terlena lantaran berhasil menggelar muktamar. Ia menegaskan, perhelatan muktamar justru merupakan langkah awal yang baru, dari perjuangan Wahdah Islamiyah yang masih panjang.

"Perjuangan masih panjang, teruslah berjalan membawa perjuangan Islam ke seluruh penjuru negeri," kata Ustaz Zaitun, Rabu (20/7).

Ia mengingatkan, perjuangan masih panjang karena itu memang inti dari ajaran Islam, yaitu berjuang dengan berbagai dimensi, situasi dan kondisi. Namun, Zaitun menekankan kalau perjuangan Islam akan selalu hidup, dan akan selalu ada jalan untuk dikumandangkan.

Ia sendiri mengaku terharu atas terselenggaranya Muktamar III Wahdah Islamiyah yang dihelat di Jakarta, karena beberapa hari yang lalu serasa semua masih di angan-angan. Zaitun berharap, keberhasilan muktamar tersebut bisa memberi semangat lebih besar untuk Wahdah Islamiyah berjalan ke depan.

Baca juga, Zaitun Rasmin Kembali Pimpin Wahdah Islamiyah.

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement