REPUBLIKA.CO.ID,YOGYAKARTA -- Organisasi pengelola zakat di Jawa Tengah menyatakan siap mendapat akreditasi, dan legalitas. Sementara para amilnya sangat antusias untuk menjalani sertifikasi sebagai sebuah profesi yang formal.
Demikian salah satu hasil yang muncul di Semiloka Zakat yang digelar oleh asosiasi organisasi pengelola zakat, Forum Zakat (FOZ) Wilayah Jawa Tengah, Rabu (27/1/2016). Acara itu hasil kerjasama dengan FOZ Nasional, Kementerian Agama dan BAZNAS Provinsi Jateng.
Semiloka yang mengambil tema "Kinerja Unggul, Sinergi Kokoh, Legalitas Mantap" tersebut dilaksanakan di Gedung Pramuka Lantai 4, Simpanglima, Semarang. Acara itu disambut baik oleh lembaga-lembaga zakat tingkat Jawa Tengah.
Tercatat ada 83 orang amil zakat yang berasal dari 39 lembaga yang hadir di forum. Mereka berasal dari Semarang dan luar kota di Jawa Tengah.