REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Taibah, Yastrib, dan Dar Al-Hijrah adalah beberapa nama lain dari Madinah. Penggunaan nama Madinah dimulai ketika Rasulullah hijrah dari Makkah pada 622 Masehi.
Nama Taibah yang memiliki arti kebaikan. Dar Al-Hijrah juga berasal dari bahasa Arab yang berarti tanah hijrah karena Madinah merupakan tempat nabi berhijrah.
Madinah merupakan daerah oasis. Suku-suku Bani Matraweel dan Bani Hauf adalah pemukim pertama yang menghuni dan mengolah oasis Madinah. Kedua suku tersebut berasal dari garis keturunan keturunan Sem, anak Nabi Nuh. Beberapa tahun kemudian, suku-suku Yaman Bani Aus dan Khazraj Banu pun tiba di Madinah.
Ketika nabi Muhammad hijrah ke Madinah pada 622 M, ia pun memperkenalkan Piagam Madinah.
Piagam itu dibuat untuk untuk menghentikan pertentangan sengit antara Bani ‘Aus dan Bani Khazraj di Madinah.
Piagam Madinah dibuat untuk mengatur hubungan antara umat Muslim dan Yahudi yang tinggal di Madinah. Piagam tersebut memberikan dan menjaga hak perlindungan, keamanan dan keadilan kedua belah pihak.