REPUBLIKA.CO.ID, ARAFAH - Selama puncak musim haji 1432 H, jalur Arafah-Muzdalifah macet total. Jarak dua daerah yang hanya 7 km harus ditempuh dalam waktu 12 jam.
Padahal di musim haji tahun-tahun sebelumnya dari Arafah ke Mudzalifah hanya membutuhkan waktu maksimal 2 jam. Dan, di bukan musim haji hanya butuh waktu 15 menit.
Kemacaten terjadi karena puluhan ribu bus keluar usai shalat maghrib dari Arafah setelah sekitar 3,5 juta jamaah haji melakukan wukuf.
Dari Arafah rencananya jamaah mabit mudzalifah dan setelah itu baru ke Mina. "Namun sampai 12 jam, bus yang ditumpangi jamaah masih berada di sekitar Arafah," ujar wartawan Republika, Firkah Fansuri dari Arafah.
Apabila jamaah seluruh menggunakan bus maka setidaknya ada 60 ribu bus yang keluar secara berbangeran dari arafah dgn asumsi setiap bus berpenumpang 50 orang.