Kamis 01 Jul 2010 04:59 WIB

Potensi Zakat Nasional Mencapai Rp 20 Triliun

REPUBLIKA.CO.ID,BANDUNG--Rumah Zakat Indonesia (RZI) menyatakan, potensi zakat di Indonesia tahun 2010 diperkirakan mencapai Rp20 triliun. "Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan UIN Jakarta dan Ford Foundation dinyatakan bahwa potensi zakat secara nasional diperkirakan mencapai Rp20 triliun," kata Head of Region Rumah Zakat Indonesia Jawa Barat, Wahyu Hidayat, di Bandung, Rabu.

Ditemui usai menggelar acara Media Gathering Public Expose Penyaluran Rumah Zakat Indonesia Semester I Tahun 2010, Wahyu, menyatakan, potensi tersebut akan tercapai jika laju pertumbuhan ekonomi dalam keadaan baik. Ia menyatakan, untuk wilayah Jawa Barat saja potensi zakatnya mencapai Rp70 miliar dari total potensi zakat nasional.

Menurutnya, zakat merupakan satu bagian dari ajaran agama Islam, memiliki fungsi sosial yang sangat tinggi serta telah terbukti dari pengamatan dalam sejarah jika dilaksanakan dengan baik ternyata telah mampu mengangkat derajat dan mampu meningkatkan kesejahteraan kaum muslimin.

Namun dibalik tingginya potensi zakat, tingkat kesadaran masyarakat untuk menyalurkan zakat, infaq dan sodakoh ke lembaga zakat masih rendah. "Masyarakat Indonesia selama ini lebih banyak menyalurkan zakatnya secara individu atau disalurkan sendiri," katanya.

Oleh karena itu, Rumah Zakat Indonesia selaku salah satu lembaga penyalur zakat di Indonesia melaksanakan beberapa langkah agar kesadaran menyalurkan zakat ke lembaga zakat meningkat seperti dengan melakukan sosialisasi dan edukasi kepada umat dan masyarakat tentang berbagai aspek yang berkaitan dengan zakat.  "Kami tak henti-hentinya melakukan sosialisasi tentang pentingnya berzakat di berbagai media massa, selain itu, kami juga menerapkan sistem jemput bola bagi masyarakat yang hendak menyalurkan zakat, infaq dan sodakoh," ujar Wahyu.

Selama semester I tahun 2010 ini, kata Wahyu, Rumah Zakat Indonesia telah menyalurkan dana sebesar Rp37 miliar yang didistribusikan melalui 45 jaringan kantor RZI di 38 kota besar. "Dana zakat, infaq dan sadakoh ini kami salurkan melalui berbagai program yang berbasis komunitas baik per kecamatan atau kelurahan," katanya.

sumber : ant
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement